Disertasi Kawasan Kumuh Antar Kepala Disperkim Makassar Raih Gelar Doktor

Kamis, 05 November 2020 - 20:37 WIB
Kepala Disperkim Kota Makassar, Fathur Rahim Rahman swafoto usai promosi doktor di Fakultas Teknik Universitas Hasanuddin, Kamis (21/11/2020). Foto: SINDOnews/Vivi Riski Indriani
MAKASSAR - Kepala Dinas Perumahan dan Kawasan Permukiman Kumuh (Disperkim) Kota Makassar, Fathur Rahim Rahman berhasil meraih gelar doktor ilmu teknik arsitek dengan predikat sangat memuaskan, Kamis (5/11/2020).

Di hadapan para penguji, promotor dan co-promotor saat ujian promosi doktor di Fakultas Teknik Universitas Hasanuddin Kabupaten Gowa, disertasi Fathur mengkaji tentang efektivitas kebijakan insentif dan disinsentif untuk penataan perumahan kumuh pesisir di Kota Makassar.





Fathur mengatakan, Kecamatan Tallo merupakan kawasan kumuh terbesar di Kota Makassar. Luasannya mencapai 91 Ha dari 521 Ha luasan kawasan kumuh di Kota Makassar. Bahkan, terjadi peningkatan kawasan kumuh di wilayah pesisir, khususnya di bantaran Sungai Tallo.

"Jadi memang daerah kumuh di Kecamatan Tallo itu terbesar di Makassar, bahkan secara luasan bertambah walaupun itu mereka berdiri di status legalitas lahannya tidak jelas," kata Fathur, di sela-sela promosi doktor.



Dari hasil penelitian, dibutuhkan strategi untuk mengentaskan kawasan kumuh di wilayah pesisir. Khususnya permukiman kumuh yang tidak memiliki legalitas lahan. Apalagi, mereka yang tinggal di atas lahan ilegal merupakan masyarakat berpenghasilan rendah (MBR).

"Kebijakan dalam bentuk insentif dan disinsentif inilah yang akan kita terapkan untuk mengentaskan kawasan kumuh di wilayah pesisir. Jadi ini akan kami jadikan rujukan ke pemerintah kota untuk pengentasan kawasan kumuh," tuturnya.
(luq)
tulis komentar anda
Follow
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Video Rekomendasi
Berita Terkait
Rekomendasi
Terpopuler
Berita Terkini More Content