Relawan Sedulur Berkah Targetkan 90 Persen Suara untuk Sugianto-Edy di Pilgub Kalteng

Jum'at, 16 Oktober 2020 - 15:11 WIB
Dukungan untuk pasangan calon gubernur dan wakil gubernur Kalimantan Tengah (Kalteng) nomor urut 2, Sugianto Sabran-Edy Pratowo terus mengalir. (Ist)
GUNUNG MAS - Dukungan untuk pasangan calon gubernur dan wakil gubernur Kalimantan Tengah (Kalteng) nomor urut 2, Sugianto Sabran-Edy Pratowo terus mengalir. Kali ini datang dari relawan Sedulur Berkah di Kabupaten Gunung Mas, Kalteng.

Dukungan ini pun disambut baik oleh Sugianto Sabran-Edy Pratowo dengan mengukuhkan relawan Sedulur Berkah sebagai bagian dari tim kampanye paslon nomor urut 2 di Pilgub Kalteng tersebut pada Rabu, (14/10/2020).

Dalam sambutannya, calon wakil gubernur Kalteng, Edy Pratowo mengatakan bersyukur atas dukungan masyarakat yang terus mengalir. Edy meminta seluruh tim kampanye menjaga soliditas dan bersinergi dengan para relawan dalam mengawal kemenangan Sugianto-Edy di Pilgub Kalteng. “Kemenangan akan kita raih dengan syarat semua timm kompak dan saling bekerjasama” tegas Edy.

Sementara itu, Ketua Relawan Sedulur Berkah Kalimantan Tengah, H. Daryana punya target meraup 80% suara masyarakat Jawa untuk memilih Sugianto Sabran-Edy Pratowo di Pilgub Kalteng. “Kita sangat yakin masyarakat Jawa di Kalimantan Tengah siap memenangkan paslon nomor urut 2 ini” kata Daryana. (Baca: Tak Terima Anunya Dibilang Kecil dan Loyo di Ranjang, PNS Laporkan Istri ke Polisi).

Sementara untuk Kabupaten Gunung Mas, Relawan Sedulur Berkah mentargetkan 90% suara untuk paslon nomor urut 2 di Pilgub mendatang. "Saya percaya 90% masyarkat Jawa di Kabupaten Gunung Mas memilih Sugianto Sabran - Edy Pratwo," kata Ketua Relawan Sedulur Berkah Kabupaten Gunung Mas, Hadi Mulyo.
(nag)
tulis komentar anda
Follow
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Video Rekomendasi
Berita Terkait
Rekomendasi
Terpopuler
Berita Terkini More Content