BUMDes Darussalam Bijawang Bangun Kantor, Ini Harapan Bupati
Jum'at, 09 Oktober 2020 - 13:00 WIB
Sementara itu, Bupati Bulukumba AM Sukri Sappewali , dalam sambutannya mengatakan, salah satu dampak dari adanya pengalokasian anggaran ke desa melalui ADD dan BDD maka pemerintah desa dan masyarakatnya dituntut untuk lebih kreatif dalam meningkatkan perekonomian di desa, seperti pembentukan Badan Usaha Milik Desa dengan berbagai rencana bisnis yang dilakukan.
"Kita berharap BUMDes nantinya memiliki konstribusi besar dalam meningkatkan pendapatan asli desa," pinta Bupati dua periode ini.
Dalam mengembangkan unit usaha BUMDes, AM Sukri Sappewali meminta kepala desa dan pengelola BUMDes untuk tetap melakukan koordinasi ke beberapa OPD sesuai dengan bidang atau sektor yang akan dikembangkan.
"Ke depan BUMDes juga bisa mewadahi pemasaran produk usaha mikro yang dibuat oleh warga desa, sehingga perputaran uang di desa semakin meningkat," pintanya.
Turut hadir dalam peletakan batu pertama, Kadis PMD Andi Kurniady, Camat Ujungloe Husniar, para anggota BPD Desa Bijawang, serta tokoh pemuda dan masyarakat. Tampak juga sejumlah mahasiswa KKN dari Universitas Pejuang Republik Indonesia (UPRI) Makassar.
"Kita berharap BUMDes nantinya memiliki konstribusi besar dalam meningkatkan pendapatan asli desa," pinta Bupati dua periode ini.
Dalam mengembangkan unit usaha BUMDes, AM Sukri Sappewali meminta kepala desa dan pengelola BUMDes untuk tetap melakukan koordinasi ke beberapa OPD sesuai dengan bidang atau sektor yang akan dikembangkan.
"Ke depan BUMDes juga bisa mewadahi pemasaran produk usaha mikro yang dibuat oleh warga desa, sehingga perputaran uang di desa semakin meningkat," pintanya.
Turut hadir dalam peletakan batu pertama, Kadis PMD Andi Kurniady, Camat Ujungloe Husniar, para anggota BPD Desa Bijawang, serta tokoh pemuda dan masyarakat. Tampak juga sejumlah mahasiswa KKN dari Universitas Pejuang Republik Indonesia (UPRI) Makassar.
(agn)
tulis komentar anda