2 Bakal Calon Kepala Daerah di Jatim Positif COVID-19

Rabu, 09 September 2020 - 05:30 WIB
Foto/SINDOnews/Ilustrasi
SURABAYA - Dua bakal calon kepala daerah di Jawa Timur terkonfirmasi positif terpapar COVID -19 berdasarkan hasil tes swab di rumah sakit. Sesuai aturan, untuk sementara, kedua bakal calon tersebut wajib menjalani isolasi sampai dinyatakan sembuh.

Kepastian dua orang calon kepala daerah di jawa timur terindikasi COVID -19 itu diperoleh setelah Komisi Pemilihan Umum (KPU) Jawa Timur menerima laporan hasil pemeriksaan tes swab seluruh bakal pasangan calon kepala daerah dari masing-masing KPU kabupaten dan kota. (BACA JUGA: 1 Bakal Calon Bupati Ngada Positif COVID-19 saat Pemeriksaan Kesehatan )

Meski sudah menerima laporan ada bakal calon kepala daerah yang positif COVID-19, namun JPU Jawa Timur tidak bersedia mengungkap identitas keduanya. (BACA JUGA: Dalam Sepekan Kasus Positif dan Meninggal Naik, Angka Sembuh Turun )



KPU Jatim juga enggan memberikan keterangan terkait daerah atau kota/kabupaten mana dua bakal calon yang positif terpapar COVID-19 tersebut berasal.

"Terkait hal tersebut (dua bakal calon kepala daerah positif COVID-19), KPU Jawa Timur menyerahkan sepenuhnya kepada masing-masing kpu kabupaten dan kota tempat calon tersebut mendaftar," kata Komisioner Divisi Penyelenggaraan KPU Jawa Timur Insan Qoriawan.

Sementara itu, sesuai aturan, kedua bakal calon kepala daerah yang termonfirmasi positif COVID-19 ini diwajibkan menjalani isolasi dan perawatan. Setelah dinyatakan sembuh, mereka boleh mengikuti tahapan pilkada selanjutnya.
(awd)
tulis komentar anda
Follow
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Video Rekomendasi
Berita Terkait
Rekomendasi
Terpopuler
Berita Terkini More Content