Hadiri Pleno KPU Rokan Hilir, Kapolda Riau Ajak Jaga Persatuan dan Kedamaian

Senin, 02 Desember 2024 - 22:29 WIB
Kapolda juga mengingatkan bahwa dalam setiap kontestasi politik pasti ada yang menang dan kalah, namun hal tersebut harus diterima dengan sportivitas. Ia mengajak semua pihak untuk menjaga persatuan dan kesatuan, serta tidak membiarkan kontestasi ini meretakkan hubungan antar sesama.

"Saya mengusulkan agar kita bersama-sama membangun narasi persaudaraan. Semangat persatuan dan kesatuan harus lebih diutamakan, karena ini adalah media untuk mencari pemimpin, bukan untuk memecah belah," ujarnya.

Selain itu, Iqbal juga mengingatkan tentang pentingnya menaati hukum dan aturan yang ada. Ia menegaskan bahwa Polri akan selalu melindungi, melayani, dan mengayomi masyarakat, namun juga bertindak sebagai penegak hukum yang tegas terhadap pelanggaran yang terjadi.

"Jangan sampai ada yang melanggar hukum. Jika ada yang merasa ada yang tidak sesuai, ada saluran dan media konstitusional untuk menyelesaikan masalah," tandas Kapolda.
(shf)
Halaman :
Lihat Juga :
tulis komentar anda
Follow
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Video Rekomendasi
Berita Terkait
Rekomendasi
Terpopuler
Berita Terkini More Content