Hujan Angin Landa Kota Cimahi, Pohon Tumbang Timpa Warung dan Mobil
Sabtu, 09 November 2024 - 16:32 WIB
JAKARTA - Hujan deras yang disertai angin kencang yang melanda Kota Cimahi , Jawa Barat, Sabtu (9/11/2024) siang, menyebabkan sejumlah pohon tumbang di berbagai titik. Tidak ada korban jiwa dalam peristiwan itu, tapi beberapa bangunan dan kendaraan rusak tertimpa pohon.
Salah satu pohon yang tumbang adalah pohon berjenis beringin setinggi sekitar 20 meter, yang menimpa sebuah warung di Jalan Sisingamangaraja, Kota Cimahi. Warga setempat bergegas mengevakuasi area sekitar, sambil menunggu petugas pemadam kebakaran datang untuk menangani pohon yang melintang di jalan tersebut.
Selain menimpa warung, pohon tersebut juga merusak sebuah mobil box yang sedang terparkir di dekatnya. Kerusakan pada kendaraan tersebut cukup parah, namun beruntung, tidak ada orang yang berada di lokasi pada saat pohon tumbang.
"Awalnya angin keluar hujan, hujan ditambah ada es, es keluar ada petir, langsung nyambar ke pohon-pohon," kata salah satu warga, Yamin, Sabtu (9/11/2024).
Pohon tumbang tak hanya hanya di Jalan Sisingamangaraj bukan satu-satunya kejadian di Kota Cimahi. Beberapa titik lainnya, seperti Jalan Gandawijaya, Jalan Djati, dan Jalan Leuwigajah, juga dilaporkan mengalami pohon tumbang, yang menyebabkan kemacetan lalu lintas di kawasan tersebut.
Petugas segera melakukan evakuasi dan pembersihan, sementara arus lalu lintas sempat terhambat beberapa waktu hingga situasi kembali normal. Hujan deras dan angin kencang ini menjadi peringatan akan pentingnya pemeliharaan pohon-pohon di sekitar area pemukiman dan jalan raya, untuk menghindari kecelakaan atau kerusakan lebih lanjut.
Pihak berwenang menghimbau agar warga tetap waspada terhadap cuaca ekstrem yang dapat terjadi sewaktu-waktu, terutama di musim hujan seperti saat ini.
Salah satu pohon yang tumbang adalah pohon berjenis beringin setinggi sekitar 20 meter, yang menimpa sebuah warung di Jalan Sisingamangaraja, Kota Cimahi. Warga setempat bergegas mengevakuasi area sekitar, sambil menunggu petugas pemadam kebakaran datang untuk menangani pohon yang melintang di jalan tersebut.
Selain menimpa warung, pohon tersebut juga merusak sebuah mobil box yang sedang terparkir di dekatnya. Kerusakan pada kendaraan tersebut cukup parah, namun beruntung, tidak ada orang yang berada di lokasi pada saat pohon tumbang.
"Awalnya angin keluar hujan, hujan ditambah ada es, es keluar ada petir, langsung nyambar ke pohon-pohon," kata salah satu warga, Yamin, Sabtu (9/11/2024).
Pohon tumbang tak hanya hanya di Jalan Sisingamangaraj bukan satu-satunya kejadian di Kota Cimahi. Beberapa titik lainnya, seperti Jalan Gandawijaya, Jalan Djati, dan Jalan Leuwigajah, juga dilaporkan mengalami pohon tumbang, yang menyebabkan kemacetan lalu lintas di kawasan tersebut.
Petugas segera melakukan evakuasi dan pembersihan, sementara arus lalu lintas sempat terhambat beberapa waktu hingga situasi kembali normal. Hujan deras dan angin kencang ini menjadi peringatan akan pentingnya pemeliharaan pohon-pohon di sekitar area pemukiman dan jalan raya, untuk menghindari kecelakaan atau kerusakan lebih lanjut.
Pihak berwenang menghimbau agar warga tetap waspada terhadap cuaca ekstrem yang dapat terjadi sewaktu-waktu, terutama di musim hujan seperti saat ini.
(abd)
tulis komentar anda