Update Kasus Gadis Penjual Gorengan Dibunuh dan Dikubur Telanjang, Polisi Tetapkan IS Tersangka
Senin, 16 September 2024 - 19:56 WIB
PADANG PARIAMAN - Polisi menetapkan pelaku IS (26) sebagai tersangka pembunuhan dan pemerkosaan gadis penjual goreng berinisial NKS (18) di wilayah Guguk Kayu Tanam, Padang Pariaman, Sumatera Barat.
Foto/X @neVerAl0nely
Kasat Reskrim Polres Padang Pariaman Iptu AA Reggy, penetapan tersangka berdasarkan fakta di lapangan berupa penemuan tas milik tersangka dan keterangan saksi.
Walaupun masih dalam pengejaran, pelaku IS sudah ditetapkan sebagai tersangka kasus pembunuhan gadis penjual goreng di daerah Guguk Kayu Tanam, Kabupaten Padang Pariaman, Sumatera Barat oleh pihak kepolisian.
Reggy menjelaskan, berdasarkan fakta di lapangan, Kepolisian sudah menemukan barang milik tersangka yang saat ini masih buron.
Mereka juga telah mengantongi keterangan dari beberapa saksi yang mengarah kepada tersangka berinisial I-S.
Selain itu, tersangka juga diketahui sudah menghilang dari rumahnya sejak mayat korban, NKS (18) gadis penjual goreng, ditemukan.
Fakta lain, rumah korban dengan rumah tersangka tidak begitu jauh dari TKP penemuan mayat, hanya berbeda kampung dalam satu kecamatan.
"Tersangka berinisial I-S saat ini masih diburu pihak kepolisian dan warga setempat. Diduga tersangka masih berada di Kecamatan Dua Kali 11 Kayu Tanam, Kabupaten Padang Pariaman, karena warga tadi pagi dan siang masih melihat tersangka, namun tersangka kabur," ujarnya.
Foto/X @neVerAl0nely
Kasat Reskrim Polres Padang Pariaman Iptu AA Reggy, penetapan tersangka berdasarkan fakta di lapangan berupa penemuan tas milik tersangka dan keterangan saksi.
Baca Juga
Walaupun masih dalam pengejaran, pelaku IS sudah ditetapkan sebagai tersangka kasus pembunuhan gadis penjual goreng di daerah Guguk Kayu Tanam, Kabupaten Padang Pariaman, Sumatera Barat oleh pihak kepolisian.
Reggy menjelaskan, berdasarkan fakta di lapangan, Kepolisian sudah menemukan barang milik tersangka yang saat ini masih buron.
Mereka juga telah mengantongi keterangan dari beberapa saksi yang mengarah kepada tersangka berinisial I-S.
Selain itu, tersangka juga diketahui sudah menghilang dari rumahnya sejak mayat korban, NKS (18) gadis penjual goreng, ditemukan.
Fakta lain, rumah korban dengan rumah tersangka tidak begitu jauh dari TKP penemuan mayat, hanya berbeda kampung dalam satu kecamatan.
"Tersangka berinisial I-S saat ini masih diburu pihak kepolisian dan warga setempat. Diduga tersangka masih berada di Kecamatan Dua Kali 11 Kayu Tanam, Kabupaten Padang Pariaman, karena warga tadi pagi dan siang masih melihat tersangka, namun tersangka kabur," ujarnya.
(shf)
tulis komentar anda