Ngeri! Warga Siak Tewas Diterkam Harimau, Kepala Terpisah dari Badan

Rabu, 17 Juli 2024 - 20:22 WIB
Seorang laki- laki ditemukan tewas mengenaskan di semak belukar dengan kondisi kepala dan badan terpisah di areal Perkebunan. Foto/Eli Suwanti
SIAK - Seorang laki-laki ditemukan tewas mengenaskan di semak belukar dengan kondisi kepala dan badan terpisah di areal Perkebunan. Diduga korban meninggal akibat diterkam harimau , Selasa (16/7/2024) pukul 20.30 WIB.

Peristiwa mengenaskan itu terjadi di Kampung Penyengat, Kecamatan Sungai Apit, Kabupaten Siak , Riau. Dari hasil laporan pihak kepolisian mengatakan bahwa kejadian bermula saat korban hendak buang air kecil ke belakang camp perkebunan sawit.

Tak lama terdengar oleh rekan korban teriakan minta tolong, kemudian mereka mendatangi lokasi dan melihat seekor harimau sedang menyeret korban ke dalam perkebunan sawit. Rekan-rekan korban mencari ke dalam perkebunan sawit yang sangat gelap gulita.



“Pencarian memakan waktu lebih kurang 20 menit dari lokasi belakang camp dan korban ditemukan dalam kondisi tewas dengan kondisi mengenaskan. Kepala dan badan korban sudah terpisah,” kata Kapolsek Sungai Apit AKP Rinaldy.

Sampai saat ini kepolisian meminta bantuan tim dari BBKSDA Riau untuk melalukan pengamanan satwa liar di area lokasi kejadian. Warga diimbau tidak melakukan aktivitas di perkebunan pada malam hari.
(wib)
Lihat Juga :
tulis komentar anda
Follow
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Video Rekomendasi
Berita Terkait
Rekomendasi
Terpopuler
Berita Terkini More Content