Raih Juara Turnamen Bulu Tangkis Hari Pahlawan di Kota Bandung, Peserta: Terima Kasih Partai Perindo

Jum'at, 17 November 2023 - 07:31 WIB
Partai Perindo menggelar turnamen bulu tangkis di Kota Bandung guna memperingati Hari Pahlawan dan mengenalkan caleg yang akan maju pada Pemilu 2024. Foto/MPI/Gin Gin Tigin Ginulur
BANDUNG - Turnamen bulu tangkis yang digagas tiga calon anggota legislatif (Caleg) dari Partai Perindo dari Daerah Pemilihan (Dapil) 1 Kota Bandung, Jawa Barat berakhir Kamis (16/11/2023) malam.

Dua pasangan dari Kelas AA dan CC berhasil keluar sebagai juara setelah mengalahkan lawannya masing-masing di GOR Saluyu, Kecamatan Coblong. Mereka berhak menerima piala, medali, dan uang pembinaan.





Dalam laga tersebut pasangan Ariel/Yoga keluar sebagai juara di Kelas CC. Sedangkan Roni/Deden menjadi jawara di Kelas AA. Di final, Ariel/ Yoga mengalahkan Uman/Zat dan Roni/Deden membungkam perlawanan Tri/Ahmad.

Pasangan Deden/Roni mengapresiasi kegiatan turnamen yang digagas tiga caleg Partai Perindo tersebut. Mereka berharap turnamen tersebut bisa terus digelar secara berkesinambungan.

"Terima kasih kepada Partai Perindo yang sudah menggelar turnamen ini. Semoga turnaen ini bisa bekesinambungan. Sukses terus buat Partai Perindo," kata Roni seusai pertandingan, Kamis (16/11/2023) malam.

Baik Deden maupun Roni mengatakan, partai final yang dilakoninya berlangsung cukup sengit. Beberapa kali mereka sempat kewalahan meladeni permainan lawan. Beruntung, mereka berhasil mengatasinya.



Pasangan Yoga/Ariel yang menjadi jawara di Kelas CC mengungkapkan hal sama. Mereka mengaku mendapat lawan yang bagus di partai final. Beruntung, pasangan tersebut berhasil mengatasi lawan mereka.
Halaman :
tulis komentar anda
Follow
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Video Rekomendasi
Berita Terkait
Rekomendasi
Terpopuler
Berita Terkini More Content