5 Fakta Raden Pandji Soeroso, Gubernur Pertama Jawa Tengah yang Bergelar Pahlawan Nasional

Selasa, 05 September 2023 - 17:09 WIB
Semangat menentang Belanda semakin berkobar di hati Soeroso. Melalui pengetahuan jurnalistik yang didapat, dia mulai menulis dan menyerang Pemerintah Kolonial meski secara halus.

2. Aktif di Organisasi Pergerakan Nasional



Pada tahun 1915, Soeroso menjadi Ketua Sarekat Islam cabang Probolinggo dan Kraksaan. Dia bersama para anggota pengurus lain memfokuskan organisasi pada gerakan nasional dan perbaikan ekonomi rakyat.

Sekitar 1921, Soeroso terpilih sebagai Ketua Personil Pabrik Bond Mojokerto. Dia pernah memimpin pemogokan buruh di Pabrik Gula milik seorang Belanda.

Beberapa tahun berselang, Soeroso mulai aktif di politik. Dia dipilih menjadi anggota Volksraad atau dewan perwakilan rakyat Hindia Belanda.

Perjuangan demi bangsa Indonesia berlanjut hingga kekuasaan Jepang di Indonesia. Tercatat, Pandji Soeroso pernah menjadi Ketua Putera daerah Malang hingga anggota Barisan Pelopor di Jakarta.

Menjelang Proklamasi Kemerdekaan Indonesia, Soeroso juga menjadi bagian BPUPKI dan PPKI.

3. Gubernur Jawa Tengah Pertama



Raden Pandji Soeroso tercatat sebagai Gubernur Jawa Tengah pertama. Dulunya, dia ditunjuk oleh Presiden Soekarno beberapa waktu setelah Proklamasi Kemerdekaan Republik Indonesia.

Menjadi Gubernur pertama Jawa Tengah, Soeroso hanya mengabdi dalam kurun waktu singkat. Tercatat, dia menjabat sejak Agustus 1945 hingga 12 Oktober 1945.
Halaman :
tulis komentar anda
Follow
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Video Rekomendasi
Berita Terkait
Rekomendasi
Terpopuler
Berita Terkini More Content