Partai Perindo Kepri Gelar Rakor Konsolidasi, Bahas Strategi Pemenangan Pemilu 2024

Minggu, 13 Agustus 2023 - 09:09 WIB
DPW Partai Perindo Kepri beserta jajaran DPD, DPC, Bappilu, Bacaleg DPR RI, DPRD menggelar rakor konsolidasi di Best Western Premier (BWP) Panbil, pada Sabtu (12/8/2023). Foto/Dicky Sigit Rakasiwi /MPI
BATAM - Dewan Pimpinan Wilayah (DPW)

"Kita hari ini melaksanakan Rakor Partai Perindo se-Provinsi Kepri, dalam rangka persiapan menghadapi pemilu 2024 mendatang. Pada momen ini, seluruh pengurus dari tingkat DPD, DPW, hingga seluruh kader dan Caleg Partai Perindo se-Kepri turut hadir," katanya.

Dikatakannya, rakor ini dilakukan guna menyamakan persepsi, perspektif dan strategi dalam menghadapi Pemilu 2024. Dia juga menegaskan bahwa sesuai arahan darip pusat, seluruh kader Partai Perindo harus terjun langsung ke masyarakat dalam menyerap aspirasi masyarakat di berbagai tingkatan dan lapisan.

"Agar antinya Partia Perindo bisa semakin berkembang dan menjadi Partai yang benar-benar peduli terhadap masyarakat," ungkapnya.

Dia juga menyebut, bahwa pada kesempatan ini pihaknya juga memperkenalkan kartu tanda anggota Partai Perindo yang baru. Di mana pada kartu tanda anggota ini sudah dilengkapi dengan asuransi jiwa.

"Kita saat ini juga perkenalkan kartu tanda anggota kita yang baru dimana kartu tanda anggota yang baru ini sudah terdaftar dalam asuransi jiwa untuk menjamin para anggota kita," pungkasnya.
(hri)
Lihat Juga :
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!