60 Ribu KTA Perindo Berasuransi Segera Didistribusikan ke Warga Blitar

Kamis, 27 Juli 2023 - 19:44 WIB
Bacaleg Partai Perindo untuk DPR Dapil Jatim IV, Jennie Latumahina bersama Ketua DPD Partai Perindo Kabupaten Blitar, Edy Muklyson menyosialisasikan KTA Partai Perindo berasuransi. Foto/iNews TV/Robby Ridwan
BLITAR - DPD Partai Perindo Kabupaten Blitar, segera mendistribusikan Kartu Tanda Anggota (KTA) Partai Perindo berasuransi. Ada sebanyak 60 ribu KTA Partai Perindo berasuransi yang bakal dibagikan ke warga Blitar.



Untuk menyiapkan pendistribusian KTA Partai Perindo berasuransi, Bacaleg Partai Perindo untuk DPR Dapil Jatim IV, Jennie Latumahina bersama Ketua DPD Partai Perindo Kabupaten Blitar, Edy Muklyson secara masih melakukan sosialisasi ke basis massa, salah satunya di Kantor DPD Partai Perindo Kabupaten Blitar.



Edy Muklyson mengatakan, Partai Perindo memiliki program perlindungan bagi para kadernya, dengan memberikan KTA Partai Perindo berasuransi. Hal ini menunjukan bahwa Partai Perindo merupakan partai yang modern dan peduli rakyat kecil. Partai besutan Hary Tanoesoedibjo ini, juga gigih memperjuangkan perlindungan hak perempuan dan anak.



"KTA Partai Perindo berasuransi ini, memberikan jaminan kesehatan dan keselamatan bagi seluruh kader. Kartu ini tidak hanya diberikan kepada pengurus dan caleg, tapi juga anggota dan pemilih Partai Perindo," ujar Edy.

Edy melanjutkan, KTA Partai Perindo asuransi ini, dapat diklaim dengan total nilai Rp3,3 juta. Oleh karena itu sangat bermanfaat bagi masyarakat. "Kita juga berharap bisa mendistribusikan KTA Partai Perindo berasuransi ke enam dapil di Kabupaten Blitar, dengan jumlah di masing-masing dapil sebanyak 10 ribu KTA," ungkapnya.



Dalam Pemilu 2024, DPD Partai Perindo Kabupaten Blitar, menargetkan untuk mendapatkan satu kursi di setiap dapil, sehingga nantinya Partai Perindo akan memiliki satu fraksi di DPRD Kabupaten Blitar.
(eyt)
tulis komentar anda
Follow
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Video Rekomendasi
Berita Terkait
Rekomendasi
Terpopuler
Berita Terkini More Content