Detik-Detik Menegangkan Bus Pariwisata Sarat Penumpang Terjun ke Jurang di Tegal

Minggu, 07 Mei 2023 - 12:14 WIB
Sebuah bus pariswisata yang tengah parkir tiba-tiba terjun ke sungai di kawasan wisata Guci Kabupaten Tegal, Jawa Tengah, Minggu (7/5/2023). iNews TV/Yunibar
TEGAL - Kecelakaan lalu lintas terjadi di kawasan objek wisata Guci Tegal, Jawa Tengah, Minggu (7/5/2023). Bus pariwisata sarat penumpang terjun ke jurang. Polisi masih menyelidiki penyebab kecelakaan bus wisata hingga masuk ke dalam jurang.

Informasi di lapangan, kecelakaan mengakibatkan sejumlah penumbang mengalami luka-luka. Belum ada laporan korban meninggal dunia. Bus wisata warna merah hati masuk jurang itu terekam video amatir warga.

Dari video yang beredar di media sosial, diketahui bus tersebut masuk jurang di dekat jembatan yang berada di bawah pasar sayur kompleks pemandian air panas Guci.

Baca juga: Bus Pariwisata yang Terparkir di Guci Terjun ke Sungai, Belasan Penumpang Terluka



Diduga bus tersebut hendak masuk ke area parkir mobil, namun tidak kuat melewati jalur dengan kondisi jalan menikung dan menanjak. Saat ini, petugas gabungan dibantu warga setempat sedang melakukan evakuasi terhadap para korban.

Beberapa korban telah dievakuasi petugas dan relawan ke rumah sakit terdekat.

Kabid Humas Polda Jateng Kombes Pol M Iqbal Alqudusy membenarkan kejadian kecelakaan tersebut. “Iya benar ada kecelakaan bus di Guci Tegal, Korban dievakuasi ke puskesmas,” ujarnya.
(msd)
Lihat Juga :
tulis komentar anda
Follow
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Video Rekomendasi
Berita Terkait
Rekomendasi
Terpopuler
Berita Terkini More Content