Pesantren Politik Pemuda Perindo, Wawan Setiawan Beberkan Peran Politik Bagi Kemajuan Bangsa

Minggu, 09 April 2023 - 21:32 WIB
Sekjen DPW Partai Perindo Jabar Wawan Setiawan saat menjadi pembicara Pesantren Politik Pemuda Perindo Jawa Barat di Kota Bandung, Minggu (9/4/2023). Foto/SINDOnews/Arif Budianto
BANDUNG - Sekjen DPW Partai Perindo Jabar Wawan Setiawan memberikan motivasi kepada para Pemuda Perindo, Minggu (9/4/2023). Motivasi disampaikan pada Pesantren Politik Pemuda Perindo Jawa Barat di Kantor DPW Partai Perindo Jabar, Jalan Cipaganti, Kota Bandung.

Wawan hadir menjadi pemateri Pesantren Politik dengan tema "Pemuda Perindo Siap Mengisi Kursi Parlemen".





Namun, ada beberapa pemuda yang masih apatis terhadap politik.

Meski belum ada investigasi atau investigasi resmi terkait apatis ini, Partai Perindo siap memotivasi dan memfasilitasi kaum muda untuk terlibat dalam politik. Sehingga mereka dapat menjadi anggota legislatif ataupun eksekutif yang sesuai dengan target Partai.

Wawan juga mengungkapkan bahwa DPW Partai Perindo Jabar memiliki 153 Dapil (Daerah Pemilihan) dan berharap semua kursi dapat terisi.

Di tingkat provinsi, DPW Partai Perindo Jabar memiliki 15 Dapil dan berharap dapat memperoleh minimal 11 kursi.

Partai Perindo juga berkomitmen untuk menjaga komposisi dalam keterwakilan di bakal calon legislatif baik perempuan atau pemuda. Di mana setidaknya 30 persen dari anggota legislatif adalah perempuan dan 30-40 persen adalah kaum muda.

Meskipun belum ada ketentuan khusus untuk keterwakilan kaum muda, Partai Perindo yakin bahwa pemuda dapat menjadi anggota legislatif melalui minat dan kemampuan mereka.
(shf)
tulis komentar anda
Follow
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Video Rekomendasi
Berita Terkait
Rekomendasi
Terpopuler
Berita Terkini More Content