FEB Undip Raih Akreditasi ABEST 21

Senin, 16 Maret 2015 - 12:34 WIB
FEB Undip Raih Akreditasi ABEST 21
FEB Undip Raih Akreditasi ABEST 21
A A A
SEMARANG - Fakultas Ekonomika dan Bisnis (FEB) Universitas Diponegoro (Undip) Semarang memperoleh akreditasi dari The Alliance on Business Education and Scholarship for Tomorrow, 21st Century Organization (ABEST 21).

ABEST 21 merupakan lembaga sertifikasi sekolah bisnis berskala internasional yang berpusat di Negeri Sakura Jepang. Perolehan akreditasi berskala internasional tersebut bertepatan dengan dies natalis fakultas itu yang ke-55. “Akreditasi dari ABEST 21 ini merupakan bentuk pengakuan internasional yang diberikan kepada FEB Undip.

Dengan pengakuan internasional yang diperoleh ini, akan turut memberi kontribusi pada universitas ketika dilakukan penilaian akreditasi dari BAN-PT. Dengan perolehan ini pula, akan turut mendorong fakultas- fakultas lain di Undip untuk memperoleh akreditasi internasional lainnya. Tentunya dengan melakukan sejumlah perbaikan, seperti proses pembelajaran, pengembangan ilmu pengetahuan, perbaikan infrastruktur dan lainnya,” kata Menristek dan Dikti M Nasir yang pada kesempatan itu berkunjung ke FEB Undip, akhir pekan lalu.

Kunjungan Dekan FEB dan Rektor Terpilih Undip itu ke FEB Undip, juga dilengkapi dengan pidato Dies Natalis FEB, serta bersama Ikatan Alumni (IKA) Undip memberikan penghargaan, santunan dan kenang-kenangankepada beberapamantan pengajar dikampus tersebutyang sudah tidak aktif lagi.

Sementara itu, Dekan FEB Undip Suharnomo menyebutkan, dengan akreditasi internasional yang diperoleh itu akan membuat seluruh civitas akademika FEB semakin mantap menghadapi tantangan ke depan. Terutama dalam pemberian pembelajaran kepada seluruh mahasiswa di fakultas itu. “Jurusan yang ada di FEB, dari mulai D-3 hingga S-3 sudah mendapatkan akreditasi A, jadi ini merupakan upaya untuk menuju ke tingkat yang lebih tinggi yakni Akreditasi Internasional.

Ini Juga upaya untuk meningkatkan kualitas mahasiswa. Kami berharap dapat membekali mahasiswa dengan ilmu-ilmu yang dapat teraplikasikan sehingga dapat dengan mudah terserap di dunia kerja,” ungkapnya.

Susilo himawan
(ars)
Copyright © 2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
berita/ rendering in 0.6254 seconds (0.1#10.140)