Kebakaran Landa Kawasan Industri Terboyo Semarang
A
A
A
SEMARANG - Kebakaran melanda Kawasan Industri Terboyo, Kecamatan Genuk, Kota Semarang terbakar, Jumat (30/1/2015) siang.
Dua pabrik di kawasan tersebut terbakar, masing-masing pabrik PT Cahaya Murni Central Java (CMCJ) dan pabrik tinta PT Trust Colour Indonesia (TCI). Gudang mebel pun ikut terbakar.
Karyawan PT TCI, Latif (22), mengatakan insiden itu terjadi begitu cepat. "Pas Salat Jumat tadi. Kemungkinan dari Gudang Napoli dulu," kata warga Mranggen, Kabupaten Demak, itu saat ditemui KORAN SINDO di TKP.
Kapolsek Genuk Kompol Ifan Taufik menyebut keterangan sementara titik api dari PT CMCJ. "Itu dari keterangan saksi-saksi, tapi belum bisa disimpulkan, baru keterangan awal," ujarnya di TKP.
Pihaknya berkoordinasi dengan Polrestabes Semarang maupun Polda Jateng untuk menangani insiden ini. Tim Labfor pun akan dilibatkan nanti.
Hingga saat ini proses pemadaman masih berlangsung. Warga banyak berkerumun di sekitar TKP.
Dua pabrik di kawasan tersebut terbakar, masing-masing pabrik PT Cahaya Murni Central Java (CMCJ) dan pabrik tinta PT Trust Colour Indonesia (TCI). Gudang mebel pun ikut terbakar.
Karyawan PT TCI, Latif (22), mengatakan insiden itu terjadi begitu cepat. "Pas Salat Jumat tadi. Kemungkinan dari Gudang Napoli dulu," kata warga Mranggen, Kabupaten Demak, itu saat ditemui KORAN SINDO di TKP.
Kapolsek Genuk Kompol Ifan Taufik menyebut keterangan sementara titik api dari PT CMCJ. "Itu dari keterangan saksi-saksi, tapi belum bisa disimpulkan, baru keterangan awal," ujarnya di TKP.
Pihaknya berkoordinasi dengan Polrestabes Semarang maupun Polda Jateng untuk menangani insiden ini. Tim Labfor pun akan dilibatkan nanti.
Hingga saat ini proses pemadaman masih berlangsung. Warga banyak berkerumun di sekitar TKP.
(zik)