Satu Lagi Jenazah Korban AirAsia Teridentifikasi

Rabu, 28 Januari 2015 - 19:07 WIB
Satu Lagi Jenazah Korban AirAsia Teridentifikasi
Satu Lagi Jenazah Korban AirAsia Teridentifikasi
A A A
SURABAYA - Satu lagi jenazah korban pesawat AirAsia QZ8501 berhasil diidentifikasi di hari ke-32. Jenazah teridentifikasi atas nama Marianne Claudia Ardhi, perempuan, usia 11 tahun, warga Surabaya, Jawa Timur, Indonesia. Jenazah tersebut dengan label DVI B053.

"Jenazah dengan label B053 teridentifikasi berdasarkan metode primer pemeriksaan sampel DNA di baju seragam korban yang belum dicuci. Baju tersebut didapatkan tim dari rumah korban," kata Kabid Dokkes Polda Jatim Kombes Pol Budiyono di Mapolda Jatim, Rabu (28/1/2015).

Budiyono juga mengatakan, alasan Tim DVI memilih seragam korban karena hanya ini satu-satunya cara untuk melakukan identifikasi. Ia juga menyebut, jenazah dengan label B053 ini menjadi korban jatuhnya pesawat rute Surabaya-Singapura bersama keluarganya.

Saat ini, anggota keluarganya belum ditemukan. Sehingga, Tim DVI tidak mendapat sampel DNA pembanding yang cocok. Satu-satunya cara yaitu dengan barang-barang milik korban yang didapat tim dengan mendatangi rumah korban. Dan, Tim DVI mendapatkan baju korban yang belum dicuci.

Tim DVI juga memperkuat dengan pemeriksaan menggunakan teknik superimpose yang matching dengan data korban semasa hidup. Kemudian, didukung dengan data antropologi yang sesuai dengan jenis kelamin, usia, serta tinggi badan.

Untuk properti, berupa celana panjang krem yang sama persis dengan analisa CCTV Bandra International Juanda sebelum korban berangkat. "Maka, jenazah B053 tidak terbantahkan lagi sebagai Marianne Claudia Ardhi, perempuan, usia 11 tahun, warga Surabaya," tandasnya.

Dengan demikian, jumlah jenazah yang teridentifikasi hingga hari ini ada 56 jenazah. Sisa 14 jasad, dengan rincian empat pria dan 10 wanita. Ke-14 jenazah belum teridentifikasi itu kini masih berada di cold storage menunggu proses identifikasi dan rekonsiliasi selanjutnya.
(zik)
Copyright © 2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
berita/ rendering in 0.6752 seconds (0.1#10.140)