Polisi Identifikasi Ciri Penembak Aktivis Antikorupsi

Kamis, 22 Januari 2015 - 16:46 WIB
Polisi Identifikasi...
Polisi Identifikasi Ciri Penembak Aktivis Antikorupsi
A A A
BANGKALAN - Jajaran Polres Bangkalan, Jawa Timur, terus melakukan penyelidikan untuk mengungkap kasus penembakan yang menimpa aktivis antikorupsi, Mathur Husyairi. Terbaru, polisi sudah mulai mengidentifikasi ciri-ciri pelaku penembakan.

Hasil analisa ciri penembak Direktur LSM Center for Islam and Democration Studies (CIDEs) itu mirip dengan pelaku beberapa kasus sebelumnya. Dalam melakukan penyelidikan, Polres Bangkalan dibantu Polda Jatim.

"Perkembangan hasil penyelidikan kasus ini (penembakan Mathur) Insya Allah ada, tapi terlalu dini disampaikan pada media," terang Kapolres Bangkalan AKBP Sulistiyono, Kamis (22/1/2015).

Sulis menjelaskan, pihaknya sudah memeriksa sembilan saksi terkait kasus penembakan ini. Para saksi tidak ada yang menyampaikan ciri-ciri pelaku. Hanya saja saksi menyebutkan melihat pelaku memakai sepeda motor seusai kejadian.

"Itupun jaraknya sekira 10 sampai 15 meter dan pelaku mengendarai motor dengan cepat. Tapi, hasil identifikasi dan analisa sudah ada beberapa ciri. Lalu ciri-ciri itu ada kemiripan dengan beberapa pelaku kejahatan yang ditangani kami," ucapnya.

Ia menambahkan, pihaknya berharap kasus penembakan Mathur segera terungkap. Petugas terus bekerja melakukan penyelidikan di lapangan, sampai pelaku penembakan berhasil ditangkap.

"Untuk cara kerja petugas di lapangan bagaimana, saya tidak bisa menyebutkan. Itu merupakan rahasia perusahaan. Tetapi, yang jelas kami terus melakukan penyelidikan."
(zik)
Copyright © 2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
berita/ rendering in 0.1140 seconds (0.1#10.140)