Antisipasi Banjir di Rawajati, Dua Posko Disiagakan

Jum'at, 16 Januari 2015 - 20:15 WIB
Antisipasi Banjir di...
Antisipasi Banjir di Rawajati, Dua Posko Disiagakan
A A A
JAKARTA - Dua posko penanggulangan banjir disiagakan di kampung Rawajati, kecamatan Pancoran, Jakarta Selatan. Bahkan, satu unit perahu karet disediakan untuk melakukan evakuasi saat banjir.

Kepala Urusan Humas Polres Jakarta Selatan, AKP Agus Minarno mengatakan, pihaknya bersama anggota tiga pilar menyiapkan dua posko penanggulan banjir di kelurahan Rawajati, kecamatan Pancoran, Jakarta Selatan.

Dua posko tersebut didirikan mengingat curah hujan di bulan Januari dan Februari sangat tinggi. Bahkan, pihaknya pun menyiapkan satu unit perahu karet untuk mengevakuasi warga apabila banjir melanda kampung tersebut.

"Rawajati itu kampung langganan banjir. Makanya, kita siapkan dua posko penanggulangan banjir di RW 05 dan RW 07 untuk mengevakuasi warga dengan lebih cepat, sehingga tidak sampai ada korban" ujarnya pada wartawan, Jumat (16/1/2015).

Selain dilengkapi dengan perahu karet, dua posko itu pun dilengkapi dengan dapur umum dan tempat penampungan warga. "Barusan saja kita melakukan simulasi penanganan banjir yang diikuti sejumlah petugas dari polisi dan Satpol PP," tegasnya.

Dia menambahkan, 70 personel yang mengikuti simulasi itu yang akan membantu warga Rawajati saat banjir melanda. Pihaknya pun akan ikut melakukan pemantauan ketinggian air di Bendungan Katumpala, Depok, dan Manggarai.

"Saat ini, volume air masih normal dan berstatus siaga 4. Kita pantau terus dan jika sampai volume air itu tinggi, kita informasikan pada warga agar mereka dapat bersiap-siap untuk mengungsi ke dua posko yang disediakan itu" tutupnya.
(ysw)
Copyright © 2025 SINDOnews.com
All Rights Reserved
berita/ rendering in 0.1334 seconds (0.1#10.24)