Longsoran Tebing, Rusak Dinding Rumah Warga

Jum'at, 16 Januari 2015 - 11:45 WIB
Longsoran Tebing, Rusak...
Longsoran Tebing, Rusak Dinding Rumah Warga
A A A
KULONPROGO - Hujan deras yang mengguyur Kulonprogo telah mengakibatkan tebing setinggi 12 meter di Kalipenten, Desa Kaliagung Sentolo ambrol.

Akibatnya tebing sepanjang delapan meter ini menimpa rumah milik Suparno, hingga mengakibatkan dinding rumah yang terbuat dari anyaman bam bu ambrol jebol. Longsoran juga mengenai perabot rumah tangganya. Longsoran tebing ini terjadi pada Rabu (14/1) petang. Saat itu dirinya sedang merumput, sedangkan ibu dan kedua adiknya ada di dalam rumah.

Namun saat terjadi longsoran, mereka berada di ruang lain, sehingga tidak ada yang terkena long soran. “Di atas tebing itu ada air yang menggenang, yang kemungkinan membuat tebing ambrol,” ujar Suparno. Pascakejadian, seluruh keluarganya diungsikan ke rumah saudaranya. Suparno tidak mau mengam bil risiko, apalagi saudaranya sedang mengalami sakit keras. Ada yang kakinya di amputasi, hingga gagal ginjal yang harus melakukan cuci darah.

Selain tertimpa longsoran tebing, rumah ini juga terancam long sor. Pada sisi timur bangunan juga terdapat jurang yang terdapat retakan tanah. Di khawatirkan hujan yang turun akan membuat retakan bertambah berat. Kepala Desa Kaliagung, Suwito mengatakan, pascaterjadi longsoran, warga siang kemarin melakukan kerja bakti membersihkan material longsoran. Di nas sosial dan BPBD Kulonprogo juga sudah menyalurkan bantuan logistik.

“Bantuan dari peme rin tah su dah diberikan,” katanya. Pemerintah desa berencana mengusulkan pembuatan terasering di atas tebing yang ambrol. Namun perlu dilakukan koordinasi dengan pemilik lahan yang ada di atasnya. Pihak desa siap memfasilitasi pertemuan antar warga.

Kuntadi
(ftr)
Copyright © 2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
berita/ rendering in 1.0211 seconds (0.1#10.140)