Warga Masih Berjaga-jaga di Depan Mako Brimob

Kamis, 20 November 2014 - 07:05 WIB
Warga Masih Berjaga-jaga di Depan Mako Brimob
Warga Masih Berjaga-jaga di Depan Mako Brimob
A A A
BATAM - Ratusan warga masih berjaga-jaga di depan Mako Brimob. Bahkan, kerumunan warga masih terlihat hingga radius satu kilometer dari Mako Brimob.

Meskipun kondisi di Mako Brimob sudah mulai kondusif, namun warga enggan pulang ke rumah masing-masing. Mereka masih berada di sekitar Mako Brimob untuk memastikan tidak akan adanya aksi baku tembak susulan.

"Kita jangan pulang dulu. Kalau kita pulang, bisa saja mereka tembak-tembakan lagi," kata salah seorang warga ke warga lainnya, Kamis (20/11/2014).

Tidak hanya pria, namun sejumlah ibu-ibu dan anak-anak juga terlihat berada di antara kerumunan warga. Bahkan, tidak sedikit warga yang awalnya berada di rumah masing-masing, mendatangi lokasi sekitar Mako Brimob.

Mereka datang hanya untuk melihat kondisi terbaru di Mako Brimob atau sekedar untuk mendapatkan cerita terkait aksi bentrokan yang terjadi sejak pagi tersebut.

Tidak hanya warga, penjagaan ketat juga masih berlangsung, baik dari jajaran Brimob Polda Kepri ataupun TNI di sekitar Mako Brimob. Bahkan, akses jalan dari Mako Brimob menuju Jembatan Barelang terlihat sepi.
(san)
Copyright © 2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
berita/ rendering in 0.8362 seconds (0.1#10.140)
pixels