Sekelompok Geng Motor Diduga Merusak Minimarket

Rabu, 22 Oktober 2014 - 02:12 WIB
Sekelompok Geng Motor...
Sekelompok Geng Motor Diduga Merusak Minimarket
A A A
MAKASSAR - Sekelompok anggota geng motor diduga menyerang dan merusak minimarket di Jalan Gunung Merapi No 142 Kecamatan Ujung Pandang sekira pukul 22.00 Wita, Selasa, (21/10/2014).

Dalam perusakan itu, dinding kaca Indomaret dan pintunya mengalami pecah kaca dengan lemparan batu oleh belasan geng motor berkisar delapan motor yang menggunakan skrap.

Menurut karyawan minimarket Robbin, ada tiga pelaku dengan menggunakan skrap menggunakan helm memegang busur yang sempat masuk di dalam toko.

Diduga, mereka melakukan perselisihan dengan petugas parkir yang sementara dikejar. Saat itu, hanya dua orang yang bertugas spontan melarikan diri lari ke dalam karena takut menjadi sasaran.

"Saya bertugas di kasir pak, ada pelaku juga yang berjaga jaga diluar dan sebagian masuk ke dalam," kata Robin.

Menurut Robin, peristiwa yang terjadi di minimarket tempatnya bekerja sudah keempat kalinya terjadi dan dua kali perusakan selama tahun 2014.

Kali ini, hanya mengalami kerugian materil dari pecahan kaca yang rusak dan tidak mengambil barang atau uang seperti penyerangan dan perampokan di minimarket lainnya.

"Sepertinya ini musuh petugas parkir pak. Di minimarket ini kami sediakan pelayanan parkir gratis tapi ada yang memungut uang parkir," kata Robin.

Kapolsekta Ujung Pandang, Kompol Trihanto Nugroho, mengatakan peristiwa itu sedang didalami oleh anggota yang melakukan penyelidikan.

Adapun diduga geng motor belum bisa disebut karena harus memeriksa sejumlah saksi dan korban. "Kasus ini masih penyelidikan mas," ujar Trihanto Nugroho.
(sms)
Berita Terkait
Pasca Perusakan Mapolsek...
Pasca Perusakan Mapolsek Ciracas
Puluhan Personel Diterjunkan...
Puluhan Personel Diterjunkan untuk Mengejar Pelaku Kejahatan di Jalinbar
Perempuan Diduga Gangguan...
Perempuan Diduga Gangguan Jiwa Rusak Masjid di Grand Depok City
Pria Bersenjata Tajam...
Pria Bersenjata Tajam Hancurkan Kaca Masjid di Sukabumi, Ini Penampakannya!
Geger, Pria Berkapak...
Geger, Pria Berkapak Serang Madrasah dan Masjid saat Acara Maulid Nabi di Sukabumi
Polresta Manado Amankan...
Polresta Manado Amankan Terduga Pelaku Perusakan di Perum Bumi Asih Sawangan
Berita Terkini
Sowan ke Kiai Tapal...
Sowan ke Kiai Tapal Kuda, Cak Imin Sebut Iman Sukri Bakal Pimpin DPW PKB Bali
17 menit yang lalu
Gelar Retreat untuk...
Gelar Retreat untuk Pejabat Pemprov Jatim di Pusdik Arhanud, Khofifah: Bangun Sinergi OPD
45 menit yang lalu
Muhammadiyah Dukung...
Muhammadiyah Dukung Polres Pelabuhan Tanjung Priok Jaga Kamtibmas dan Giat Keagamaan
1 jam yang lalu
Sowan ke Ponpes Sukorejo,...
Sowan ke Ponpes Sukorejo, Gus Imin Halalbihalal dengan Kiai Azaim dan Nyai Ju
2 jam yang lalu
Empat Nelayan Terseret...
Empat Nelayan Terseret Ombak Laut Selatan, Dua Ditemukan Tewas
2 jam yang lalu
Musprov 2025, Mayjen...
Musprov 2025, Mayjen TNI Mar Oni Junianto Terpilih Jadi Ketua Umum TI DKI Jakarta
3 jam yang lalu
Infografis
Waspada, Berikut 5 Makanan...
Waspada, Berikut 5 Makanan Sehat yang Bisa Merusak Ginjal
Copyright ©2025 SINDOnews.com All Rights Reserved