Pasca-ledakan di PLTU Kanci, Pasokan Listrik Cirebon Aman

Jum'at, 26 September 2014 - 19:57 WIB
Pasca-ledakan di PLTU...
Pasca-ledakan di PLTU Kanci, Pasokan Listrik Cirebon Aman
A A A
CIREBON - Ledakan pipa boiler Pembangkit Listrik Tenaga Uap (PLTU) Kanci, Cirebon, tak menganggu pasokan listrik di Cirebon.

Kapolres Cirebon AKBP Chiko Ardwiatto menjelaskan, PLTU Kanci, Kecamatan Astanajapura, Kabupaten Cirebon, menghentikan sementara pasokan listrik ke PLN Cirebon. Penghentian pasokan rencananya dilakukan sampai keluar hasil penyidikan.

"Pasokan listrik ke PLN sementara dihentikan akibat ledakan, tapi listrik di wilayah Cirebon aman dengan dukungan pasokan listrik dari daerah lain," kata dia seusai pertemuan tertutup dengan pihak PLTU di areal PLTU Kanci, Jumat (26/9/2014).

Dia menyebutkan, ledakan terjadi pada pipa boiler yang ada di lantai 13 bangunan operasional PLTU Kanci. Penyebab ledakan sejauh ini diduga akibat masalah tekanan. Dia memastikan, tak ada korban jiwa dalam peristiwa tersebut.

Pihak PLTU, lanjut dia, akan menerjunkan teknisi ahli untuk mengetahui penyebab pasti ledakan. Hasilnya, diperkirakan baru akan diketahui Senin (29/9/2014). Pihaknya akan mengawasi pemeriksaan teknisi ahli tersebut.

"Kalau ada unsur kesengajaan, baru kami turun," tambah dia, seraya menyebut kemungkinan adanya faktor human error di balik peristiwa ini.

Dia pun menjamin, akibat ledakan tak mempengaruhi kesehatan manusia di sekitar PLTU. Asap yang keluar saat ledakan disebutnya hanya berupa uap. Dengan begitu, warga diimbau tak cemas berlebihan.
(zik)
Copyright © 2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
berita/ rendering in 0.1065 seconds (0.1#10.140)