ISIS Mulai Racuni Warga Solo

Senin, 04 Agustus 2014 - 16:22 WIB
ISIS Mulai Racuni Warga Solo
ISIS Mulai Racuni Warga Solo
A A A
SOLO - Sejumlah tulisan huruf Arab berukuran besar yang menunjukan keberadaan Islamic State of Iraq and Syria atau ISIS mulai bermunculan di Solo, Jawa Tengah.

Berdasarkan pengamatan lapangan, sejumlah tulisan Arab berhaluan politik timur tengah ini muncul di daerah Tipes, Solo. Tulisan berlatar warna hitam dengan putih itu melambangkan bendera ISIS berikut tulisan Khilafah Is Coming.

Gambar ini diperkirakan mulai muncul sejak sebulan lalu. Sedikitnya ada tiga tulisan berukuran besar tergambar di tembok pembatas salah satu swalayan di daerah Tipes, Solo.

Namun begitu, sejumlah warga tampak mengabaikan gambar tersebut. Sebagian besar sikap mengabaikan itu, karena tidak tahu makna dalam gambar tersebut.

Selain di Kota Solo, belasan tulisan yang mendukung gerakan ISIS juga ada di Kabupaten Karanganyar. Aksi ISIS dinilai bertentangan dengan ajaran Islam, karena menggunakan kekerasan untuk mencapai tujuan-tujuannya.
(san)
Copyright © 2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
berita/ rendering in 0.6836 seconds (0.1#10.140)
pixels