Pendaki Gunung Sumbing Ditemukan

Minggu, 29 Juni 2014 - 16:24 WIB
Pendaki Gunung Sumbing Ditemukan
Pendaki Gunung Sumbing Ditemukan
A A A
SEMARANG - Tim Basarnas dan Tim SAR gabungan akhirnya berhasil menemukan Aris Wicaksono (17), siswa SMAN 1 Purworejo yang sempat tersesat di Gunung Sumbing, Minggu (29/6/2014) siang.

Korban ditemukan di wilayah Hutan Gendol sekitar pukul 11.30 WIB di ketinggian 2.000 Mdpl. Kepala Seksi Operasi Kantor SAR Semarang, Waluyo Raharjo, mengatakan korban saat ditemukan dalam kondisi sangat lemas dan trauma. Pihaknya memberikan pertolongan medis.

"Saat tim melakukan pencarian, terdengar teriakan minta tolong. Setelah dicari ternyata korban berada di pinggir sungai, posisi korban duduk," kata dia.

Tim sempat kesulitan mengevakuasi korban untuk dibawa turun ke Pos Pendakian di Kecamatan Kaliangkrik Kabupaten Magelang. "Korban dievakuasi dengan cara digendong. Sampai pos pendakian pukul 13.45, langsung disambut keluarganya untuk dibawa ke rumah sakit untuk perawatan," lanjutnya.

Tim SAR Gabungan itu terdiri Basarnas Pos SAR Yogyakarta, SAR Kabupaten Magelang, SAR Purworejo, BPBD Kabupaten Magelang, Polsek Kaliangkrik, dan relawan. Mereka berjumlah sekitar 30 orang, melakukan pencarian sejak pukul 05.00 WIB.

Diberitakan sebelumnya, kejadian tersesatnya Aris berawal saat 16 pecinta alam SMAN 1 Purworejo melakukan pendakian sejak Rabu (25/6/2014). Mereka dibagi empat kelompok, masing-masing empat siswa. Masing-masing kelompok melakukan pendakian lewat jalur berbeda; Temanggung, Wonosobo, Parakan. Sementara Aris bersama tiga teman kelompoknya mendaki lewat jalur Kaliangkrik.

"Seharusnya Sabtu pagi Aris sudah kembali ke Pos Pendakian Kaliangkrik bersama 3 temannya. Namun Aris terpisah dari teman-temannya saat perjalanan turun," kata Kepala Seksi Operasi Kantor SAR Semarang Waluyo Raharjo.
(zik)
Copyright © 2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
berita/ rendering in 3.0282 seconds (0.1#10.140)