Nama Danrem dicatut, sejumlah pengusaha tertipu

Minggu, 18 Mei 2014 - 19:53 WIB
Nama Danrem dicatut, sejumlah pengusaha tertipu
Nama Danrem dicatut, sejumlah pengusaha tertipu
A A A
Sindonews.com - Aksi penipuan dengan mencatut nama seorang pejabat terjadi di Kota Solo, Jawa Tengah. Kali ini, nama Komandan Korem (Danrem) 074/Warastratama Kol Inf Bakti Agus Fadjari dicatut untuk melakukan sejumlah modus penipuan pada sejumlah pengusaha di Solo Raya.

Padahal, Bakti Agus Fadjari baru menjabat sebagai Danrem 074/Warastratama pada Jumat (16/5/2014). Berdasarkan informasi yang didapat dari para korban yang enggan disebut identitasnya ini, Minggu (18/5/2014) ini mereka dihubungi oleh orang yang mengaku sebagai Danrem 074/Warastratama yang baru yakni Kol Inf Bakti Agus Fadjari dari handphone bernomor 082323331975.

Dalam teleponnya, orang yang mengaku Kolonel Inf Bakti meminta tolong untuk meminjam rekening dan mentransfer uang sejumlah Rp25 juta. Karena hari Minggu bank tutup, pencatut tersebut meminjam rekening korban untuk mentransfer ke rekening saudara Danrem. Beberapa korban ada yang berusaha mengkonfirmasi ke markas Korem 074/Warastratama, bahkan ada juga yang langsung menghubungi telepon seluler Kol Inf. Bakti. Namun, ada juga yang telanjur mentransfer jutaan rupiah ke nomor rekening yang diberikan pelaku.

Setelah melakukan pengecekan, baru diketahui beberapa pengusaha tadi telah menjadi korban penipuan oleh pelaku yang mencatut nama Kol Inf Bakti. Danrem 074/Warastratama Kolonel Inf Bakti Agus Fadjari membenarkan namanya telah dicatut untuk melakukan penipuan pada pengusaha di Solo. "Saya sudah berkoordinasi dengan kepolisian yang berwenang menangani kasus pidana untuk melacak pelaku," jelas Bakti Agus Fadjari kepada wartawan, di Solo, Jawa Tengah, Minggu (18/5/2014).

"Saya mengimbau masyarakat kalau ada telepon mengatasnamakan Danrem apalagi dengan embel-embel minta uang dan sebagainya agar mengecek langsung ke Makorem 074/Warastratama. Hal itu jelas penipuan," tegasnya.
(zik)
Copyright © 2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
berita/ rendering in 0.7855 seconds (0.1#10.140)