Kotor, bayi-bayi Pondok Incerah akan dievakuasi

Rabu, 02 April 2014 - 16:33 WIB
Kotor, bayi-bayi Pondok...
Kotor, bayi-bayi Pondok Incerah akan dievakuasi
A A A
Sindonews.com - Sebanyak lima bayi Yayasan Insani Cita Elang Rahmatullah (Incerah), di Desa Seduri, Kecamatan Mojosari, Kabupaten Mojokerto, dilarikan ke rumah sakit akibat terserang penyakit Infeksi saluran pernafasan (ISPA).

"Kondisinya lokasi memang tidak higienis. Saat ini ada lima yang dirawat di rumah sakit. Dua rawat jalan dan tiga harus opname karena terserang Ispa," kata Kepala Badan Pemberdayaan Perempuan dan Keluarga Berencana (BPPKB) Kabupaten Mojokerto Yudha Hadi, kepada wartawan, Rabu (2/4/2014).

Yudha mengatakan, lokasi penampungan bayi di yayasan tersebut memang jauh dari kata higienis. Bagimana tidak, botol untuk minum susu itu, harus bergantian dengan bayi-bayi lainnya. Selain itu, air yang digunakan untuk memasak susu jarang menggunakan air panas. Sehingga, bayi-bayi itu mudah terkena penyakit.

"Botol susunya bergantian. Ini kan tidak baik bagi perkembangan bayi," jelas Yudha.

Oleh karena itu, dengan pertimbangan kesehatan inilah, tim gabungan Dinas Sosial, Polres Mojokerto, dan BKKBN akan melakukan evakuasi bayi. Sehingga, nasib bayi bisa lebih diperhatikan dibanding berada di yayasan tersebut.

"Jika sudah begini, kami akan melakukan evakuasi. Kita kan punya shelter penampungan di Panti Sosial Pengasuhan (PSP) milik Dinas Sosial di Sidoarjo," ungkapnya.

Sebelumnya, keberadaan Pondok Bayi Incerah ini sempat menuai protes dari warga, di Dusun Seduri, Desa Seduri, Kecamatan Mojosari, Kebupaten Mojosari.

Sari Agustiani, pemilik yayasan sempat membantah bahwa keberadaan yayasannya ilegal. Pasalnya, akte notaris dan ijin pendirian dari departemen kehakiman menyatakan yayasan tersebut berdiri sejak tahun 2009.

Baca juga:
Penampungan bayi di Mojokerto tampung bayi terlantar
(san)
Copyright © 2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
berita/ rendering in 0.1358 seconds (0.1#10.140)