Pembersihan puing, Jalan Braga ditutup sementara

Jum'at, 24 Januari 2014 - 02:29 WIB
Pembersihan puing, Jalan Braga ditutup sementara
Pembersihan puing, Jalan Braga ditutup sementara
A A A
Sindonews.com - Jalan Braga atau yang lebih dikenal dengan Braga Panjang atau Braga Andesit ditutup sementara. Hal itu berkaitan dengan pembersihan puing-puing bangunan yang runtuh disebuah bangunan toko di Jalan Braga No 29.

Dari pantauan, jalan mulai ditutup sesaat setelah dua regu Tim Rescue Kota Bandung datang kelokasi atau sekira pukul 15.30 WIB. Jalan yang satu arah itu ditutup tepat dipersimpangan Jalan Tamblong-Jalan Braga.

Terpantau, dua tim rescue berpakaian lengkap langsung bergerak masuk kedalam bangunan untuk memberikan sisa-sisa puing yang berserakan diatap lantai dua toko.

Kasie Rehabilitasi dan Rekondisi, Elan Suparno, menuturkan, pihaknya harus bergerak cepat membersihkan puing-puing untuk mencegah hal-hal yang tidak diinginkan.

"Kita dua tim kesini untuk melakukan pembersihan puing-puing. Kita gunakan gurindra dan cutter besar untuk pembersihan," ucapnya, Kamis (23/1/2014).

Karena kondisi puing yang cukup tinggi, Tim Rescue akan mendatangkan Mobil Snorkle yang memiliki tangga panjang untuk memudahkan tim membersihkan puing.

Hingga pukul 16.00 WIB, tim rescue masih bekerja keras diatap lantai dua untuk melakukan pembersihan puing-puing sisa bangunan yang ambruk.
(lns)
Copyright © 2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
berita/ rendering in 3.3319 seconds (0.1#10.140)