Tewas di Gunung Gede, Shizuko idap diabetes

Rabu, 25 Desember 2013 - 22:20 WIB
Tewas di Gunung Gede, Shizuko idap diabetes
Tewas di Gunung Gede, Shizuko idap diabetes
A A A
Sindonews.com - Shizuko Rizmadani bin Ananto Haryono (15), siswi SMAN 6 Bekasi, meninggal dunia setelah mengalami kedinginan atau hipotermia di atas gunung yang baru dijejakinya pertama kali.

Ia bersama ke-26 teman-temannya memang sengaja datang ke Gunung Gede Pangrango, Jawa Barat (Jabar) untuk sekedar liburan. Berdasarkan keterangan yang berhasil dihimpun, selain kedinginan Shizuko meninggal lantaran penyakit diabetes yang diidapnya.

Warga Jalan Listar 35 a RT1/13, Desa Margahayu, Kecamatan Bekasi Timur, Bekasi, itu dikatakan Kepala Seksi Perlindungan, Pengawetan, dan Perpetaan (P3) Taman Nasional Gunung Gede Pangrango (TNGGP), Ardi Andono, melakukan pendakian Selasa (24/12) sekira pukul 21.00 Wib.

"Diduga, korban mengalami sakit deabetes dan kedinginan," ungkapnya.

Ia tewas saat tiba di Pos Kandang Batu Gunung Gede Pangrango di ketinggian 2.600 meter dari permukaan laut (MdPL). Saat itu, Shizuko bersama teman-temannya memang memutuskan untuk beristirahat.

“Saat tim kami datang ke lokasi kondisi korban sudah meninggal dunia. Kemungkinan akibat tidak kuat menahan cuaca yang dingin,” lanjut Ardi Andono.

Kata dia, rombongan korban bersama rekanya berangkat dari Pos pintu masuk Cibodas pada Minggu (22/12) lalu. Sejumlah alumni SMAN 6 Bekasi, turut ikut bersama rombongan korban selaku pendamping.

“Mereka berjumlah 27 orang terdiri dari sembilan wanita dan 18 pria. Korban kemungkinan mengalami kedinginan yang hebat, hingga korban diduga mengalami hipotermia,” ujarnya.

Proses evakuasi dilakukan setelah adanya laporan dari beberapa rekan korban yang turun memberitahukan kepada petugas Jagawana. Tim evakuasi yang berangkat selepas Maghrib baru tiba di lokasi kejadian sekira pukul 21.00 Wib.

Baca juga: Shizuko tewas di tenda, teman-temannya panik
(rsa)
Copyright © 2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
berita/ rendering in 0.4122 seconds (0.1#10.140)