IDI Kaltim surati SBY

Rabu, 27 November 2013 - 22:09 WIB
IDI Kaltim surati SBY
IDI Kaltim surati SBY
A A A
Sindonews.com - Selain menggelar aksi solidaritas berupa unjuk rasa dan long march Ikatan Dokter Indonesia (IDI) Kalimantan Timur (Kaltim) kirim surat ditujukan kepada Presiden Susilo bambang Yudhoyono terkait vonis dr Ayu dkk di Manado.

Ketua IDI Kaltim Ari Ibrahim menyatakan, selain untuk SBY, surat tersebut juga akan dikirim ke DPR RI dan Mahkamah Agung. Surat tersebut berisi permintaan pembebasan tiga dokter dari vonis 10 bulan penjara atas dugaan malapraktik.

“Tujuannya agar dokter Ayu dan dua rekannya dibebaskan, karena mereka sesungguhnya tidak bersalah,” kata Ari, Rabu (27/11/2013).

Dia menjelaskan, ketiga dokter tersebut sudah bekerja sesuai dengan prosedur untuk melayani pasien gawat darurat. Selain itu, dalam menangani pasien, ketiganya juga sudah sesuai dengan kode etik kedokteran.

“Dokter Ayu bukan Tuhan yang pasti menjamin pasien bakal selamat. Dia dan rekannya sudah berusaha menyelamatkan pasien,” katanya.

Ari menambahkan, dari hasil autopsi korban malapraktik, tidak ditemukan adanya tanda-tanda kesalahan secara sengaja. Pasien tidak meninggal karena penanganan medis yang dilakukan tiga dokter tersebut.

“Dokter Ayu tidak bersalah, sehingga salah besar jika dokter Ayu harus ditangkap dengan cara seperti ini,” katanya.

Ari berjanji, pihaknya bersama dokter lain di seluruh Indonesia tidak akan berhenti menyuarakan pembebasan ketiga rekannya. Apalagi, tindakan dokter Ayu dan dua rekannya sudah ditetapkan tidak melanggar standar kode etik kedokteran.
(lns)
Copyright © 2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
berita/ rendering in 0.1130 seconds (0.1#10.140)