Sehari, Gunung Sinabung 6 kali erupsi

Senin, 25 November 2013 - 11:43 WIB
Sehari, Gunung Sinabung 6 kali erupsi
Sehari, Gunung Sinabung 6 kali erupsi
A A A
Sindonews.com - Kepala Pusat Data Informasi dan Humas BNPB Sutopo Purwo Nugroho mencatat, sedikitnya terjadi enam kali erupsi Gunung Sinabung, di dataran tinggi Karo, Kabupaten Karo, Sumatera Utara.

"Awas, Sinabung telah terjadi rentetan erupsi. Pertama terjadi pukul 01.00.29 WIB dengan tinggi kolom erupsi 500 meter mengarah ke timur," ujar Sutopo, melalui pesan BlackBerry Messenger (BBM), Senin (21/11/2013).

Ditambahkan dia, erupsi kedua terjadi pukul 01.56.27 WIB dengan tinggi kolom erupsi 500 meter. Serupa dengan yang pertama, erupsi kali ini arah angin ke timur, dan awan panas 500 meter mengarah ke tenggara.

"Erupsi ketiga terjadi pukul 02.33.06 WIB. Tinggi kolom erupsi mencapai sekira 1.500 meter mengarah ke timur," sambungnya.

Dia melanjutkan, erupsi ke empat terjadi sekira pukul 04.17.51 WIB dengan ketinggian kolom mencapai sekira 8.00 meter ke arah timur. Disusul yang kelima, pukul 07.38.48 WIB, dengan tinggi kolom erupsi 2.000 meter mengarah timur.

"Sama dengan yang kedua, erupsi kelima membawa awan panas sejauh 1.500 meter mengarah ke Tenggara," tambahnya.

Erupsi selanjutnya terjadi sekira pukul 08.38 WIB dengan tinggi kolom erupsi 1.500 meter mengarah ke timur, dan awan panas sejauh 1.000 meter ke tenggara.
(san)
Copyright © 2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
berita/ rendering in 1.9178 seconds (0.1#10.140)
pixels