Serahkan diri, Koptu Rio takut ditembak

Senin, 14 Oktober 2013 - 14:56 WIB
Serahkan diri, Koptu...
Serahkan diri, Koptu Rio takut ditembak
A A A
Sindonews.com - Pelaku penembakan di rumah kos Koptu Rio Budi Wijaya (RBW) akhirnya menyerahkan diri, Sabtu 12 Oktober 2013. Apa sebab Rio menyerahkan diri?

Kadispen AU Marsma Supriyadi mengatakan, ada beberapa alasan yang mendasari Rio menyerahkan diri. Salah satunya adalah rasa tanggung jawab dirinya terhadap keluarga koban.

“Salah satu alasannya, dia ingin bertanggungjawab kepada keluarga korban. Karena selama ini (kabur) belum ada ucapan maaf,” tuturnya kepada wartawan, Senin (14/10/2013).

Tidak hanya itu, sebagai manusia biasa, nyatanya Koptu Rio juga dibayangi rasa takut akan perburuan terhadap dirinya. Pasalnya, tim yang diturunkan untuk memburunya adalah pasukan terlatih dengan persenjataan lengkap.

Disinggung kemana dia melarikan diri, Supriyadi mengatakan, di beberapa tempat di wilayah Bandung Raya. “Tidak keluar Jawa. Perkiraan hanya sekitaran Bandung Raya saja. Seperti ke Cimahi, Soreang, dan Padalarang,” jelasnya.

Seperti diketahui, Koptu Rio diduga kuat sebagai pelaku penembakan yang menewaskan satu orang dan melukai dua orang lainnya. Korban tewas tertembak di kepala adalah Ele. Sementara dua korban lainnya Ade dan Mumung, selamat.
(san)
Copyright © 2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
berita/ rendering in 0.3383 seconds (0.1#10.140)