Usut rekening gendut polisi, wartawan Metro TV diintimidasi

Sabtu, 14 September 2013 - 16:13 WIB
Usut rekening gendut polisi, wartawan Metro TV diintimidasi
Usut rekening gendut polisi, wartawan Metro TV diintimidasi
A A A
Sindonews.com - Ketua Ikatan Jurnalis Televisi Indonesia (IJTI) Papua Ricardo Hutahaean, mendapat perlakuan kasar dan intimidasi dari anggota Polda Papua. Tindakan kasar polisi itu dilakukan saat korban melakukan tugas jusnalistik.

Saat itu, Ricardo yang juga wartawan Metro TV tengah mendapatkan liputan khusus tentang kepemilikan rekening gendut polisi yang menjerat anggota Polres Raja Ampat Aiptu Labora Sitorus.

Saat mengambil gambar itu lah intimidasi terhadap Ricardo dilakukan. Padahal, saat itu dia tengah menjalan tugas meliput perkembangan kasus Labora Sitorus.

Setelah mengambil gambar video, tiba-tiba ada oknum polisi AA yang mengeluarkan kata-kata kasar kepadnya. Saat itu, Ricardo sedang sendiri melakukan pengambilan gambar.

Tidak hanya memaki Ricardo dengan kata-kata kasar. Oknum polisi AA juga mengancam dan memaksa Ricardo ke Ditreskrim Umum oleh dua anggota Polda Papua untuk langsung di tahan.

Atas kejadian tersebut, Ricardo langsung ke ruang humas Polda Papua untuk memberitahu tentang kejadian tersebut. Kemudian, dia diarahkan untuk melapor ke Propam Polda Papua.
(san)
Copyright © 2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
berita/ rendering in 0.9811 seconds (0.1#10.140)