Pelaku bom Tasikmalaya menggunakan motor matic

Sabtu, 20 Juli 2013 - 12:50 WIB
Pelaku bom Tasikmalaya menggunakan motor matic
Pelaku bom Tasikmalaya menggunakan motor matic
A A A
Sindonews.com - Kepala Divisi Humas Mabes Polri Irjen Pol Ronny F Sompie membenarkan kabar adanya peristiwa pelemparan bom molotov ke arah Mapolsek Rajapolah, Tasikmalaya, pada hari Sabtu (20/7/2013) malam.

Salah seorang saksi yang sudah diperiksa mengaku melihat pelempar bom molotov tersebut menggunakan sepeda motor matic.

“Dari keterangan saksi yang mengetahui sebelum kejadian melihat 2 orang naik motor mio dan mendekati Polsek dan meletakkan benda seperti bom rakitan tersebut,” kata Ronny saat dihubungi wartawan, Jakarta, Sabtu (20/7/2013).

Sampai saat ini pihak Kepolisian setempat tengah melakukan penyelidikan terhadap dua orang yang diduga telah melakukan pelemparan bom tersebut.

Sebelumnya, Ronny mengatakan ada orang tak dikenal menyambangi Mapolsek Rajapolah, Tasikmalaya. Orang tersebut melempar bom yang diduga bom rakitan jenis molotov yang dilempar ke arah jendela bawah ruang Kapolsek, Sabtu (20/7/2013), sekira pukul 01.30 WIB.

Ronny mengatakan bom yang dilemparkan tersebut tidak sempat meledak, namun hanya sempat mengeluarkan bunyi seperti mercon mendesis dan mengeluarkan asap. Kejadian ini tidak menimbulkan korban jiwa sama sekali. Hingga kini kepolisian setempat masih melakukan olah tempat kejadian perkara (TKP).

“Saat ini lokasi masih dalam penyelidikan dan tim penjinak bom telah ke TKP untuk melakukan penjinakan bom,” tandas Ronny.
(lal)
Copyright © 2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
berita/ rendering in 0.7362 seconds (0.1#10.140)