Polda Malut tidak rayakan HUT Bhayangkara
A
A
A
Sindonews.com - Karena bertepatan dengan Pilkada Maluku Utara, Kepolisian Daerah Maluku Utara (Polda Malut) memastikan tidak akan merayakan Hari Ulang Tahun (HUT) Bhayangkara.
Setiap pada tanggal 1 Juli Kepolsian Negara Repoblik Indonesia menggelar upacara serentak di seluruh Indonesia guna memperingati hari Bhayangkara. Namun, Kepolisian Daerah (Polda) Maluku Utara (Malut) justru lebih fokus melakukan pengamanan Pemilihan Gubernur dan wakil Gubernur Malut.
Hal ini ditegaskan Kapolda Malut Brigjen Pol Machfud Arifin kepada sejumlah Wartawan di aula Malpolda Malut, Jumat (07/06/2013).
"Untuk tahun ini Polda Malut tidak menyelenggarakan upacara untuk memperingati HUT Bhayangkara ke 67," terang Kapolda Malut Brigjen Pol Machfud Arifin di Aula Mapolda Malut, Jumat (7/6/2013).
Machfud Arifin selaku penanggungjawab pengamanan pilgub Malut periode 2013-2018, mengaku fokus pada pengamanan Pilkada yang jatuh 1 Juli 2013 atau tepat di HUT Bhayangkara.
Sebagai ganti acara HUT, Polda Malut melakukan berbagai rangkaian kegiatan sosial, antara lain donor darah dan bakti sosial di tempat-tempat ibadah.
Sementara itu, besok Polda akan melaksanakan jalan dan sepeda sehat yang akan dipusatkan di lapangan Ngaralamo Salero Kota Ternate.
Kapolda juga mengajak seluruh masyarakat Malut untuk sama-sama mengambil Bagian dalam rangka menyambut HUT Bhayangkara ke 67.
Setiap pada tanggal 1 Juli Kepolsian Negara Repoblik Indonesia menggelar upacara serentak di seluruh Indonesia guna memperingati hari Bhayangkara. Namun, Kepolisian Daerah (Polda) Maluku Utara (Malut) justru lebih fokus melakukan pengamanan Pemilihan Gubernur dan wakil Gubernur Malut.
Hal ini ditegaskan Kapolda Malut Brigjen Pol Machfud Arifin kepada sejumlah Wartawan di aula Malpolda Malut, Jumat (07/06/2013).
"Untuk tahun ini Polda Malut tidak menyelenggarakan upacara untuk memperingati HUT Bhayangkara ke 67," terang Kapolda Malut Brigjen Pol Machfud Arifin di Aula Mapolda Malut, Jumat (7/6/2013).
Machfud Arifin selaku penanggungjawab pengamanan pilgub Malut periode 2013-2018, mengaku fokus pada pengamanan Pilkada yang jatuh 1 Juli 2013 atau tepat di HUT Bhayangkara.
Sebagai ganti acara HUT, Polda Malut melakukan berbagai rangkaian kegiatan sosial, antara lain donor darah dan bakti sosial di tempat-tempat ibadah.
Sementara itu, besok Polda akan melaksanakan jalan dan sepeda sehat yang akan dipusatkan di lapangan Ngaralamo Salero Kota Ternate.
Kapolda juga mengajak seluruh masyarakat Malut untuk sama-sama mengambil Bagian dalam rangka menyambut HUT Bhayangkara ke 67.
(ysw)