Senin, masyarakat Bandung sudah bisa kembali bikin SIM

Kamis, 30 Mei 2013 - 10:04 WIB
Senin, masyarakat Bandung...
Senin, masyarakat Bandung sudah bisa kembali bikin SIM
A A A
Sindonews.com - Sejak Senin 27 Mei lalu server untuk membuat Surat Izin Mengemudi (SIM) di Kota Bandung mengalami kerusakan, alhasil semua proses pembuatan pun lumpuh dan masyarakat tidak bisa membut SIM.

Namun tak usah khawatir, saat ini kerusakan server yang diduga akibat tersambar petir sudah diperbaiki dan siap kembali melayani pembuatan SIM.

“Sudah bisa sekarang bikin SIM, sudah beres. Server sudah diganti secara keseluruhan,” kata Kasatlantas Polrestabes Bandung AKBP Yully Kurniawan saat ditemui di Lapangan Gasibu, Kota Bandung, Kamis (30/5/2013).

Saat ini, kata Yully, pihaknya masih melakukan pembaharuan data atau data recovery untuk mengembalikan data-data yang berada pada server sebelumnya.

“Jadi, baru bisa dipakai normal pada Senin 3 Juni nanti,” terangnya.

Selain pembuatan SIM di Polrestabes Bandung, mulai 3 Juni nanti seluruh stand SIM seperti di Batununggal, Mal BTC, dan Mal Cicadas sudah bisa kembali berfungsi normal.
(rsa)
Copyright © 2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
berita/ rendering in 0.7551 seconds (0.1#10.140)