Besok, rombongan Ketua DPRD Solok dievakuasi ke Padang

Rabu, 29 Mei 2013 - 22:29 WIB
Besok, rombongan Ketua...
Besok, rombongan Ketua DPRD Solok dievakuasi ke Padang
A A A
Sindonews.com - Rombongan Ketua DPRD Kabupaten Solok Syafri Datuak Siri Marajo yang tertahan di hutan Bukit Barisan akhirnya ditemukan antara bukit Kumayang dengan bukit Cubadak dengan titik koordinat 0.04.51.67 LS dan 100.44.1.639 BT ditemukan BPBD Solok, Pramuka dan masyarakat dari Nagari Koto Sani, Solok, Sumatera Barat.

"Korban akan digotong ke Padang besok pagi," kata Kepala Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD) Padang Budhi Herwanto, Kamis (30/5/2013).

Sebelumnya, sempat akan dievakuasi ke Kabupaten Solok namun setelah melakukan rapat tim pencari diputuskan di evakuasi ke Padang. "Tadi pihak TNI menyarankan dibawa ke Padang soalnya daerah mereka hilang lebih dekat di Padang,” ujarnya.

Kata Budhi, 21 orang tersebut sudah diberi perawatan seadanya dan asupan pangan. "Untuk enam orang yang sakit itu sudah diberikan perawatan dan kini sudah mulai pulih," ujarnya.

Untuk saat ini mereka mendirikan tenda di lokasi ditemukan, Kata Budhi, sebab malam ini tidak mungkin bisa melanjutkan perjalan karena hari sudah gelap. "Rencananya besok siang mereka akan sampai di posko Balimbiang," ujarnya.

Sementara Kepala BPBD Solok, Abdul Manan membenarkan, rombongan ini akan dievakuasi ke Padang, sebelumnya sempat di rencanakan ke langsung saja di evakuasi ke Solok, namun setelah rapat malam ini diputuskan dibawa ke Padang. "Tadi ditemukan pada pukul 17.30 WIB," pungkasnya.
(mhd)
Berita Terkait
60 Orang Tim Gabungan...
60 Orang Tim Gabungan Cari Pendaki Perempuan yang Hilang di Gunung Abbo
Jatuh ke Jurang 85 Meter,...
Jatuh ke Jurang 85 Meter, Yusril Pendaki Gunung Popalia Berhasil Selamat
Wanita Pendaki yang...
Wanita Pendaki yang Hilang Usai Kencing di Gunung Abbo Ditemukan Lemas di Celah Tebing
Pendaki yang Terjatuh...
Pendaki yang Terjatuh di Bawah Tugu Abel Gunung Marapi Kondisinya Luka-luka
Pendaki Difabel Gagal...
Pendaki Difabel Gagal Taklukan Menara Nina Setinggi 320 Meter
Detik-detik Menegangkan...
Detik-detik Menegangkan Evakuasi Pendaki Tewas di Puncak Cartenz Papua
Berita Terkini
Banjir Rendam Ribuan...
Banjir Rendam Ribuan Rumah di Muarojambi, 3 Desa Terisolasi
28 menit yang lalu
Wasiat Arya Wiraraja...
Wasiat Arya Wiraraja Picu Pasukan Jayakatwang Kediri Serang Kerajaan Singasari
3 jam yang lalu
Meresahkan! Geng Motor...
Meresahkan! Geng Motor Keroyok Pemuda hingga Tewas di Minimarket
3 jam yang lalu
Gubernur Khofifah Dukung...
Gubernur Khofifah Dukung Usulan KH M Yusuf Hasyim sebagai Pahlawan Nasional
4 jam yang lalu
Pengaruh Candu Merasuki...
Pengaruh Candu Merasuki Pasukan Pangeran Diponegoro saat Perang Jawa
4 jam yang lalu
Oknum Brimob Diduga...
Oknum Brimob Diduga Aniaya Karyawan Leasing di Kendari, Polda Sultra Lakukan Penyelidikan
12 jam yang lalu
Infografis
Jerman Kehabisan Senjata...
Jerman Kehabisan Senjata untuk Dipasok ke Ukraina
Copyright ©2025 SINDOnews.com All Rights Reserved