Warga Pengawu-Tanggiso kembali terlibat bentrok

Senin, 01 April 2013 - 13:42 WIB
Warga Pengawu-Tanggiso...
Warga Pengawu-Tanggiso kembali terlibat bentrok
A A A
Sindonews.com - Warga Kelurahan Duyu, Dusun Tanggiso dan Kelurahan Pengawu kembali terlibat bentrokan, Senin (1/4/2013) pagi. Bentrok yag diduga dipicu dari dendam lama ini mengakibatkan sejumlah warga terluka.

Bentrokan terjadi sekira pukul 07.00 Wita, kedua warga saling serang dengan menggunakan senjata tajam, busur, bom molotov, senapan angin, serta senjata rakitan tradisional dum-dum.

Akibat bentrokan ini, beberapa warga terluka akibat terkena lemparan batu dan senapan angin. Selain itu, salah satu rumah warga ikut dirusak saat bentrokan terjadi.

Aparat Kepolisian Resor (Polres) Palu, yang tiba dilokasi langsung memblokade perbatasan kedua kelurahan untuk melerai bentrokan. Selain aparat kepolisian, dua pleton Brigif 22 Ota Manasa juga diterjunkan ke lokasi kejadian.

Hingga saat ini, situasi di dua kelurahan yang terlibat bentrokan sudah mulai kondusif. Aparat Polres Palu dan Brimob dari Brigif 22 Ota Manasa disiagakan diperbatasan kedua kelurahan untuk menghindari kemungkinan bentrok susulan.
(ysw)
Copyright © 2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
berita/ rendering in 0.0801 seconds (0.1#10.140)