Lakukan serangan fajar, oknum camat nyaris dikeroyok

Senin, 21 Januari 2013 - 10:14 WIB
Lakukan serangan fajar,...
Lakukan serangan fajar, oknum camat nyaris dikeroyok
A A A
Sindonews.com - Oknum camat di Kabupaten Bone, Sulawesi Selatan (Sulsel) nyaris saja menjadi sasaran amukan massa. Warga geram, karena dimasa tenang kampanye Pilkada Bone dan Sulsel, Camat Tanete Riattang Timur malah membagi-bagikan sembako dan kaos pasangan calon bupati tertentu.

Serangan fajar dilakukan oknumm camat bernisial AH dengan membagi-bagikan gula pasir yang disertai dengan baju pasangan calon Bupati Bone dan wakil Bupati Bone, Andi Irsan Idris Galigo-Andi Yuslim Patawari.

Warga Kampung Bajo, Kelurahan Bajoe, Kecamatan Tanete Riattang Timur yang memergoki langsung aksi camat yang dilakukan pada pukul 23.30, Wita, Minggu 20Januari 2013.

"Saya lihat ada pembagian gula pasir dan baju atribut pasangan calon bupati Bone. Kecurigaan saya itu kemudian saya laporkan ke panwaslu kecamatan," ujar Suarman warga Jalan Cakalang Kecamatan Tanete Riattang Timur, Senin (21/1/2013) pagi.

Setelah dikuti, dalam mobil camat tersebut ditemukan 10 kantong plastik gula pasir yang disertai dengan baju kampanye. Akhirnya warga yang tidak senang langsung menyitanya.

Sementara anggota Panwaslu Kecamatan Tanete Riattang Timur, Andi Syam Mappasissi, mengatakan adanya laporan masyarakat terkait serangan fajar yang dilakukan dalam masa tenang merupakan pelanggaran pidana.

"Itu pelanggaran karena saat ini merupakan masa tenang," ujarnya di kantor Panitia Pengawasan Kecamatan (Panwascam) Tanete Riattang Timur, Senin (21/1/2013)

Ditempat yang sama, Camat Tanete Riattang Timur, AH kepada SINDO membantah keras tudingan tersebut. Terkait dengan pembagian gula pasir itu, AH menjelaskan hanya silaturahmi kepada warga Kecamatan Tanete Riattang Timur selaku kepala pemerintahan.

Sementara itu, Humas Polres Bone, Kompol Abdul Muin saat dihubungi mengatakan pihaknya masih menunggu laporan dari Panwaslu untuk dilakukan pemeriksaan terlebih dahulu kepada camat itu nanti kemudian akan ditindaklanjuti.

"Akan tindaklanjuti sesuai dengan wewenang kami. Dan ini masa tenang tidak boleh memberikan sesuatu barang untuk mempengaruhi calon lain," katanya.
(ysw)
Berita Terkait
Simpatisan Padati Lokasi...
Simpatisan Padati Lokasi Debat Kedua Pilgub Sulsel
Jadwal dan Tahapan Pilkada...
Jadwal dan Tahapan Pilkada Serentak Tahun 2024
Bupati Bone Bolango...
Bupati Bone Bolango Tepis Isu Memundurkan Waktu Pelantikan
Mahfud MD, Setelah Pilkada...
Mahfud MD, Setelah Pilkada Timbul Sejumlah Permasalahan
Kaesang Pangarep Tidak...
Kaesang Pangarep Tidak Bisa Maju Pilkada 2024
Strategi Pengamanan...
Strategi Pengamanan Pilkada Serentak 2020 di Sulsel Mulai Digodok
Berita Terkini
Terduga Pembakar Gerbong...
Terduga Pembakar Gerbong KA di Stasiun Tugu Yogya Di-blacklist Tak Boleh Naik Kereta
8 menit yang lalu
PosIND Salurkan Bansos...
PosIND Salurkan Bansos PKH dan Sembako di Tanjungpinang Capai 99%
21 menit yang lalu
Mantan Gubernur Malut...
Mantan Gubernur Malut Abdul Gani Kasuba Meninggal, Ribuan Masyarakat Antar ke Kampung Halaman
43 menit yang lalu
Menham Natalius Pigai...
Menham Natalius Pigai Usulkan 3 Hukuman Sekaligus untuk Mantan Kapolres Ngada
1 jam yang lalu
Banjir Muarojambi Meluas,...
Banjir Muarojambi Meluas, 7 Kecamatan Terendam
2 jam yang lalu
Gempa M5,2 Guncang Bayah...
Gempa M5,2 Guncang Bayah Banten, Dirasakan hingga Bogor
3 jam yang lalu
Infografis
Ini Tersangka Serangan...
Ini Tersangka Serangan Mobil yang Tewaskan 15 Orang di AS
Copyright ©2025 SINDOnews.com All Rights Reserved