Gugur Bunga iringi Endang ke liang lahat

Kamis, 03 Mei 2012 - 13:06 WIB
Gugur Bunga iringi Endang ke liang lahat
Gugur Bunga iringi Endang ke liang lahat
A A A
Sindonews.com - Lagu Gugur Bunga turut mengiringi jenazah mantan Menteri Kesehatan (Menkes) Endang Rahayu Sedyaningsih ke tempat persemayaman terakhirnya. Suasana haru menyelimuti para pelayat yang berada di San Diego Hills.

Pasca membacakan pidato apel persada oleh Inspektur upacara pemakaman Presiden Susilo Bambang Yudhoyono melakukan penimbunan secara simbolik ke liang lahat Almarhumah Endang. Kemudian dilanjutkan oleh suami dan anak Endang.

Pemakaman yang berlangsung secara kenegaraan ini, sekira pukul 11.00 WIB, Kamis (3/5/2012), dihadiri beberapa menteri dan politikus.

Turut hadir, Menteri ESDM Jero Wacik dan istri, Menteri Perempuan da Perlindungan Anak Linda Gumelar dan suami, Menaketrans Muhaimin Iskandar dan istri, Menlu Marty Natalagawa dan istri, Mensos Salim Segaf Al Jufri, Menpera Djan Faridz, Menteri Koperasi dan UKM Syarifuddin Hasan, Menpan Azwar Abubakar.

Kemudian, Panglima TNI Agus Suhartono, Kepala BIN Marciano Norman, Kapolri Timur Pradopo, Menkominfo Tifatul Sembiring, Menhut Zulkifli Hasan, Mentan Suswono, Mendikbud M Nuh, Menperindus MS Hidayat, Men PU Joko Kirmanto, Wamendag Nazaruddin Umar, Wamenhan Sjafri Syamsuddin, Menpora Andi Mallarangeng, Menko Perekonomian Hatta Rajasa, Menko Kesra Agung Laksono, Menko Polhukam Djoko Suyanto, Menhan Purnomo Yusgiantoro, Menteri Pariwisata Maria Elka Pangestu, dan Mensesneg Sudi Silalahi.

Selain itu turut hadir pula politikus Demokrat, Wakil Ketua Komisi IX Ahmad Nizar Nizab, Anggota Komisi III Ruhut Sitompul, Waketum Golkar Theo L Sambuaga, dan Pemilik Lippo Group James Riyadi.

Lokasi liang lahat Endang berada di Blok EH3 No.2, Massion Hero's Plaza, pemakaman San Diego Hills. Lokasi ini menurupakan lokasi bagi orang yang berjasa bagi bangsa sesuai bidangnya masing-masing. Hal itu diutarakan oleh salah satu Staf Family Saction Sandiego Hills. (wbs)
()
Copyright © 2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
berita/ rendering in 2.0788 seconds (0.1#10.140)