Pengisap darah kambing diduga binatang buas

Selasa, 07 Februari 2012 - 08:08 WIB
Pengisap darah kambing...
Pengisap darah kambing diduga binatang buas
A A A
Sindonews.com– Hewan pengisap darah ternak kambing yang menghebohkan warga Nongkojajar, Kabupaten Pasuruan, diyakini adalah binatang buas.

Berdasar pengakuan sejumlah peternak,pemangsa ini sejenis serigala atau anjing liar. Namun Dinas Peternakan masih menyangsikan bekas luka tusuk yang tidak menyerupai gigitan binatang buas.

“Kami meyakini bahwa kambing itu diserang binatang buas.Kesimpulan awal ini berdasar keterangan warga.Namun kami belum bisa menyebut binatang apa yang menyerang ternak kambing tersebut,” kata staf Bidang Kesehatan Hewan Dinas Peternakan dan Kehewanan Kabupaten Pasuruan Gustav Eko.

Menurut Gustav, dalam rekaman CCTV tersebut hanya diketahui sesosok binatang yang melintas disekitar kandang ternak kambing.Namun CCTV tak berhasil merekam saat binatang buas itu menyerang kambing di kandang.

“Petugas juga telah mengambil sample darah dan organ dalam kambing yang menjadi korban binatang buas tersebut. Hasil sementara uji laboratorium, tidak diketahui adanya kelainan pada kambing tersebut. Tidak ada penyakit yang aneh,”tandas Gustav.

Untuk memastikan hewan buas yang menyerang kambing, pihaknya menghimbau kepada warga agar meningkatkan kewaspadaan dengan menggelar siskamling. Pola ini akan meminimalisir isu yang menyesatkan dan berkembang di masyarakat.

Ketua Badan Perwakilan Desa Blarang, Tutur, Mashudi, mengungkapkan,selain siskamling, warga juga membuat jebakan berupa sumur sedalam dua meter di sekitar kandang kambing. Jebakan ini diharapkan dapat mengungkap misteri hewan buas yang menghisap darah kambing. (wbs)
()
Copyright © 2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
berita/ rendering in 1.1307 seconds (0.1#10.140)