4 Orang di Kendari Kembali Dinyatakan Positif COVID-19
A
A
A
KENDARI - Pasien positif Covid-19 di Sulawesi Tenggara (Sultra), bertambah empat orang, Rabu (8/4/2020). Juru Bicara Gugus Tugas Covid-19 Sultra, La Ode Rabiul Awal, menyampaikan, empat kasus tambahan ini berdomisili di Kota Kendari. (Baca: 1 Ibu Hamil di Ngawi Positif COVID-19 dari Hasil Rapid Test)
"Hari ini kita menerima notifikasi adanya empat kasus baru, untuk wilayah Provinsi Sulawesi Tenggara, yang terdiri dari, Laki-laki 28 tahun, kemudian Laki-laki 46 tahun, berikutnya perempuan 25 tahun, dan perempuan 26 tahun," jelas Wayong, sapaan akrab Rabiul Awal.
Menurut Wayong, empat kasus baru ini merupakan kontak erat dari kasus satu dan tiga, yang pertama kali terdiagnosis di Sultra.
Dengan penambahan ini, total pasien positif Covid-19 di Sultra, hingga Rabu (8/4/2020), 10 orang, satu diantaranya sudah dinyatakan sembuh.
Sementara jumlah Orang Tanpa Gejala (OTG) 67 kasus, Orang Dalam Pemantauan (ODP) 521 kasus dan Pasien Dalam Pengawasan (PDP) 13 kasus.
"Hari ini kita menerima notifikasi adanya empat kasus baru, untuk wilayah Provinsi Sulawesi Tenggara, yang terdiri dari, Laki-laki 28 tahun, kemudian Laki-laki 46 tahun, berikutnya perempuan 25 tahun, dan perempuan 26 tahun," jelas Wayong, sapaan akrab Rabiul Awal.
Menurut Wayong, empat kasus baru ini merupakan kontak erat dari kasus satu dan tiga, yang pertama kali terdiagnosis di Sultra.
Dengan penambahan ini, total pasien positif Covid-19 di Sultra, hingga Rabu (8/4/2020), 10 orang, satu diantaranya sudah dinyatakan sembuh.
Sementara jumlah Orang Tanpa Gejala (OTG) 67 kasus, Orang Dalam Pemantauan (ODP) 521 kasus dan Pasien Dalam Pengawasan (PDP) 13 kasus.
(sms)