Pulang dari Bogor, Warga Samarinda Positif Corona

Senin, 06 April 2020 - 13:58 WIB
Pulang dari Bogor, Warga...
Pulang dari Bogor, Warga Samarinda Positif Corona
A A A
SAMARINDA - Seorang warga Samarinda dinyatalan positif Corona atau Covid-19 setelah melakukan perjalanan dari Bogor, Jawa Barat. Dengan penambahan ini, kini di Kaltim terdapat 25 pasien positif Corona dengan satu orang meninggal dunia.

Juru Bicara Gugus Tugas Percepatan Penanganan Covid-19 Provinsi Kaltim Andi M Ishak menjelaskan, pasien tersebut berangkat ke Bogor untuk mengikuti kegiatan. Sehingga kuat dugaan pasien ini alami penularan lokal di Bogor. "Pasien tidak terikat dengan klaster mana pun," kata Andi, Senin (6/4/2020).

Andi menjelaskan, pasien tersebut berangkat pada tanggal 9 Maret melalui Bandara APT Pranoto Samarinda. Kemudian tanggal 10-13 Maret melakukan kegiatan di sana.

"Tanggal 14 Maret kembali ke Samarinda, kemudian tanggal 21 maret mulai muncul keluhan batuk dan lemas, dan pada tanggal 30 Maret sempat berobat ke RS Dirgahayu Samarinda. Karena punya riwayat perjalanan ke Bogor, maka dirujuk ke RSUD AW Syahranie," papar Andi.

Pasien lalu diisolasi dan akhirnya dinyatakan positif Covid-19. Sebelumnya pasien melakukan isolasi secara mandiri di rumah.

Pernyataan ini sekaligus meralat pengumuman pemerintah pusat pada 5 April 2020 kemarin yang menyebutkan ada enam pasien terjangkit di Kaltim. Setelah diklarifikasi, ternyata ada salah input data sehingga penambahan di Kaltim hanya satu positif. "Sudah kami klarifikasi karena ada kesalahan input di Balitbangkes Kementerian Kesehatan," pungkasnya.
(nag)
Copyright © 2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
berita/ rendering in 0.8911 seconds (0.1#10.140)