Dekat dengan Masyarakat, Anggota DPR RI ini Serap Langsung Aspirasi

Senin, 16 Maret 2020 - 13:30 WIB
Dekat dengan Masyarakat, Anggota DPR RI ini Serap Langsung Aspirasi
Dekat dengan Masyarakat, Anggota DPR RI ini Serap Langsung Aspirasi
A A A
PADANG - Kedekatan anggota DPR RI Mulyadi kepada masyarakat Sumatera Barat (Sumbar) telah diakui oleh berbagai pihak. Berkat kedekatan tersebut banyak aspirasi yang telah diserap dan direalisasikan oleh Mulyadi selama 10 tahun menjadi wakil rakyat di Senayan.

"Pak Mulyadi sangat merakyat, beliau langsung menyerap aspirasi masyarakat dan memperjuangkan hal tersebut di pemerintahan pusat," ungkap tokoh masyarakat Sumbar Darman Sahladi.

Darman yang juga anggota DPRD Sumbar mewakili Lima Puluh Kota menjelaskan, Calon Gubernur (Cagub) Sumbar Mulyadi acap berkeliling turun langsung menyerap aspirasi masyarakat. Dengan demikian Mulyadi dapat mengetahui kondisi langsung masyarakat Ranah Minang.

"Pak Mulyadi pemimpin yang luar biasa, beliau tidak senggan untuk masuk ke kampung-kampung untuk menghimpun aspirasi masyarakat," ujarnya.

Lebih lanjut, Darman yang juga mantan Ketua DPRD Lima Puluh Kota selama dua periode berulang kali menyaksikan anggota Komisi III DPR RI Mulyadi masuk ke kampung-kampung untuk menyerap aspirasi. Tak lama berselang Mulyadi menyalurkan berbagai bantuan dari pemerintah pusat untuk daerah-daerah yang telah dikunjungi oleh wakil rakyat yang dikenal bekerja nyata tersebut.

Diantaranya adalah pemberian becak motor, pembangunan saluran irigasi kecil, perbaikan dan pembangunan embung pertanian, pembuatan sumur bor untuk air bersih dan yang tidak kalah menakjubkan adalah sebagai aktor pendorong percepatan penyelesaian pembangunan jembatan layang kelok sembilan.

"Di daerah saya Lima Puluh Kota pak Mulyadi banyak membantu masyarakat, mulai dari jalan perkampungan hingga saluran irigasi pertanian," kata dia.

"Kelok sembilan bisa selesai dan dimanfaatkan masyarakat hingga kini kemudian menjadi ikon Sumbar itu juga berkat pak Mulyadi," imbuh Darman.

Oleh karena itu Darman sangat mendukung Kandidat Gubernur Sumbar Mulyadi untuk menjadi orang nomor satu di Ranah Minang. Dia optimistis Mulyadi bisa memajukan Sumbar bila diberikan amanah sebagai Gubernur Sumbar periode 2021-2024.

"Saya sangat mendukung pak Mulyadi menjadi gubernur selanjutnya, beliau pemimpin yang dekat dengan masyarakat dan memiliki kemampuan untuk merealisasikan berbagai aspirasi, Insya Allah kedepannya kita akan menjadi lebih maju dari saat ini," pungkas Darman.
(sms)
Copyright © 2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
berita/ rendering in 0.3753 seconds (0.1#10.140)