Puncak Arus Mudik Via Pelabuhan Merak Diprediksi Sabtu dan Minggu

Sabtu, 21 Desember 2019 - 10:53 WIB
Puncak Arus Mudik Via...
Puncak Arus Mudik Via Pelabuhan Merak Diprediksi Sabtu dan Minggu
A A A
MERAK - Dirjen Perhubungan Darat Kementerian Perhubungan Budi Setiyadi memprediksi puncak arus mudik Natal dan Tahun Baru terjadi pada Sabtu (21/12/2019) dan Minggu (22/12/2019) di Pelabuhan Merak, Banten.

"Puncak arus mudik terjadi malam ini sama besok (Minggu, 22/12/2019) di Pelabuhan Merak. Arus baliknya antara 31 dan tanggal 1 Januari di Pelabuhan Bakahuni, tanggal itu yang menjadi atensi kita," kata Budi Setiyadi kepada wartawan di Pelabuhan Merak, Sabtu (21/12/2019).

Budi melanjutkan prilaku pemudik, terutama roda dua dan mobil memilih perjalanan pada malam hari dibandingkan siang hari. "Mulai terjadi pada malam terjadi peningkatan," ujarnya.

GM PT ASDP Indonesia Ferry Cabang Merak, Solikin menambahkan, akan terjadi peningkatan jumlah penumpang sebesar 20% pada arus mudik angkutan natal dan tahun baru.

"Peningkatan 20%. Rata-rata penumpang pejalan kaki, kendaraan roda dua, roda empat masih ada kenaikan 20% dibandingkan libur Natal tahun lalu," kata Solikin.

Untuk angkutan Natal dan Tahun Baru 2020 sebanyak 64 kapal untuk mengangkut penumpang menuju Pelabuhan Bakahuni, Lampung. "Pada puncaknya kita akan operasikan kapal yang memiliki kapasitas besar," ujarnya.
(zil)
Berita Terkait
Hari Ini Landai, Besok...
Hari Ini Landai, Besok Diperkirakan Puncak Arus Mudik Natal
Kemenhub Prediksi Puncak...
Kemenhub Prediksi Puncak Arus Mudik Libur Nataru Terjadi Dua Kali
Malam Ini Diprediksi...
Malam Ini Diprediksi Puncak Arus Mudik Natal dan Tahun Baru
Menhub Budi Karya Sebut...
Menhub Budi Karya Sebut Puncak Arus Mudik Natal 2023 Sudah Lewat
Puncak Arus Mudik Nataru,...
Puncak Arus Mudik Nataru, Penumpang Pesawat Mengular di Bandara Soetta
Angka Kecelakaan Tinggi,...
Angka Kecelakaan Tinggi, Korlantas Polri Imbau Masyarakat Hindari Mudik Nataru Menggunakan Sepeda Motor
Berita Terkini
Toko Bangunan di Jalan...
Toko Bangunan di Jalan Pahlawan Bandung Ludes Terbakar, Kerugian Capai Rp2 Miliar
1 jam yang lalu
Gelar Reses, Legislator...
Gelar Reses, Legislator Partai Perindo Edi Hariyanto Komitmen Perjuangkan Harapan Warga Bengkulu
1 jam yang lalu
Peringati Hari Tari...
Peringati Hari Tari Dunia, Solo Menari 2025 Bakal Digelar di Taman Balekambang
1 jam yang lalu
Tiru Prabowo, Wali Kota...
Tiru Prabowo, Wali Kota Jambi Akan Gelar Retreat Ketua RT Hasil Pilkate Serentak
2 jam yang lalu
Kisah Ken Arok, Remaja...
Kisah Ken Arok, Remaja Gemar Berjudi yang Miliki Keistimewaan dan Bisa Pancarkan Cahaya
3 jam yang lalu
Soal Pajak BBM 10% di...
Soal Pajak BBM 10% di Jakarta, Pramono: Masih Pembahasan, Belum Berlaku
3 jam yang lalu
Infografis
13 Rudal dan Drone Iran...
13 Rudal dan Drone Iran yang Bisa Hancurkan Pangkalan AS
Copyright ©2025 SINDOnews.com All Rights Reserved