Empat Pemuja Ekstasi Digerebek Polisi saat Karaoke di Lokalisasi

Minggu, 15 Desember 2019 - 16:56 WIB
Empat Pemuja Ekstasi...
Empat Pemuja Ekstasi Digerebek Polisi saat Karaoke di Lokalisasi
A A A
LUBUKLINGGAU - Aparat Polres Lubuklinggau mengerebek empat orang yang berkaraoke sambil mengkonsumsi narkoba di Cafe Spinx Lokalisasi Patok Besi Kelurahan Sumber Agung Kecamatan Lubuklinggau Utara I, Sabtu (14/12/2019) sekitar pukul 00.30 WIB.

Dari keempat orang yang berhasil diamankan, satu di antaranya seorang perempuan berstatus ibu rumah tangga bernama Khodijah Tusoleha (33) warga Desa Ketuan Jaya, Kecamatan Muara Beliti, Kabupaten Musi Rawas.

Sedangkan tiga tersangka lainnya yakni, Yan (36), Helmi (36) dan Imran Gazali alias Bagol (34). Ketiganya warga Desa Tanjung Raja Kecamatan Rawas Ilir, Kecamatan Musi Rawas Utara (Muratara).

Kapolres Lubuklinggau AKBP Dwi Hartono mengatakan bahwa IPTU Sofian Hadi yang baru dua hari bertugas sebagai Kasat Narkoba Polres Lubuklinggau bersama personel mendapatkan informasi Cafe Spinx sering menjadi tempat pesta narkoba.

Usai mendapatkan laporan petugas melakukan penggeledahan di kafe. Di salah satu ruangan karaoke didapat tiga orang pria dan seorang perempuan. Ketika digeledah dari keempatnya didapatkan dua butir pil persegi warna hijau.

“Dari keempat tersangka diamankan pil yang diduga ekstasi. Selanjutnya guna penyidikan lebih lanjut para tersangka dibawa ke Sat Narkoba Polres Lubukinggau," pungkasnya.
(thm)
Berita Terkait
Bareskrim Ungkap Peredaran...
Bareskrim Ungkap Peredaran 24 Kg Sabu dan 1.841 Ekstasi
Polda Sumsel Musnahkan...
Polda Sumsel Musnahkan 3,5 Kg Sabu dan 84 Butir Pil Ekstasi
Gerebek Pabrik Ekstasi...
Gerebek Pabrik Ekstasi Rumahan di OKU Timur, Polisi Ringkus Pemilik Rumah
Polisi Gagalkan Peredaran...
Polisi Gagalkan Peredaran Ratusan Ribu Pil Ekstasi Jaringan Internasional
Transaksi Pil Ekstasi...
Transaksi Pil Ekstasi Dalam Bungkus Kopi, Pria di Bogor Diringkus
Simpan 20 Ekstasi Berlogo...
Simpan 20 Ekstasi Berlogo Minions, Pria di Musi Rawas Dibekuk Polisi
Berita Terkini
2 Pejabat Disdik Sumut...
2 Pejabat Disdik Sumut Terjaring OTT Korupsi Dana BOS, Kejaksaan Sita Rp319 Juta
2 jam yang lalu
Heboh! Dipepet Motor...
Heboh! Dipepet Motor Anggota Patwal Polres Bogor di Jalur Puncak, Pengendara Terjungkal
3 jam yang lalu
Pangdam XIV Hasanuddin...
Pangdam XIV Hasanuddin Dukung Smelter Ceria Group Jadi Perusahaan Level Dunia
4 jam yang lalu
Mantan Gubernur Maluku...
Mantan Gubernur Maluku Utara Abdul Gani Kasuba Meninggal Dunia
4 jam yang lalu
Kepala Sekolah SDN 02...
Kepala Sekolah SDN 02 Srogol Apresiasi Kegiatan Literasi MNC Peduli dan MNC Land
6 jam yang lalu
Matangkan Jakarta Kota...
Matangkan Jakarta Kota Global, QRIS Tap dengan NFC Resmi Diterapkan di MRT
6 jam yang lalu
Infografis
7 Masjid Tua di Jakarta...
7 Masjid Tua di Jakarta yang Ikonik dan Sarat Sejarah Islam
Copyright ©2025 SINDOnews.com All Rights Reserved