Festival Kerinci Dimulai, Berbagai Atraksi Budaya Ditampilkan

Senin, 04 November 2019 - 04:42 WIB
Festival Kerinci Dimulai,...
Festival Kerinci Dimulai, Berbagai Atraksi Budaya Ditampilkan
A A A
KERINCI - Berbagai atraksi dan potensi budaya yang dimiliki Kabupaten Kerinci, Jambi ditampilkan pada Fertival Kerinci tahun 2019. Event Nasional ini dipusatkan di dua zona. Zona 1 di Danau Kerinci yang resmi dibuka Minggu (3/11/2019), dan zona 2 di perkebunan teh PTP VI Kayu Aro.

Kegiatan dimulai dari 3 hingga 7 Nopember 2019, berbagai Atraksi Tari Budaya dan Kesenian Rakyat dari berbagai daerah di Kabupaten Kerinci bisa dinikmati pengunjung Wisatawan mancanegara.

Hadir dalam pembukaan tersebut Sekda Provinsi Jambi M Dianto, Pangdam II/Sriwijaya Mayjen TNI Irwan, Danrem 042/Gapu Kolonel Kav Elphis Rudy, anggota DPR H Bakri, Deputi Bidang Promosi Wisata Kementerian Pariwisata RI Ikhsan, Staf Ahli Menpora RI Joni Mardizal, Presiden HKKI Ramli Taha, serta sejumlah kepala daerah dan anggota DPRD Provinsi Jambi.

Bupati Kerinci Adirozal dalam sambutannya menyampaikan ucapan terima kasih kepada semua pihak yang telah berkesempatan hadir pada pembukaan Festival Kerinci 2019.

Adirozal menyebutkan, Festival Kerinci masuk dalam 100 event di Kementerian Pariwisata Republik Indonesia yang dilaksanakan setiap tahunya. "Festival Kerinci merupakan ajang promosi pariwisata yang dimiliki Kerinci ke dunia," kata Adirozal.

Dengan adanya Festival ini, juga diharapkan ekonomi masyarakat Kerinci berjalan dengan baik. "Mudah-mudahan dengan adanya event ini bisa memajukan ekonomi masyarakat yang baru, biar masyarakat Kerinci tidak bergantung lagi dengan hasil pertanian," ujarnya.

Selain membantu ekonomi masyarakat, Bupati Kerinci dua periode itu menyampaikan, ajang Festival Kerinci ini juga bisa mendatangkam investor untuk menanamkan investasi di Kabupaten Kerinci seperti membangun hotel atau penginapan di Kerinci.

"Selama penyelenggaraan Festival Kerinci ini, jumlah kunjungan wisatawan di Kerinci meningkat sampai saat ini sudah mencapai 200 ribu yang mengunjungi Kerinci lebih," pungkasnya.

Sementara itu Gubernur Jambi Fachrori Umar yang diwakili Sekda Provinsi Jambi M Dianto, dalam sambutanya menyebutkan Festival Kerinci ini bisa membantu mengembangkan paradigma baru untuk menumbuhkan SDA yang baru dan mengembangkan ekonomi kreatif yang dimiliki Kabupaten Kerinci. "Kita bisa untuk mengembangkan ekonomi kreatif dan pariwisata, jangan kalah dengan daerah lain," ujarnya.
(nag)
Copyright © 2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
berita/ rendering in 0.2168 seconds (0.1#10.140)