Gali Potensi Laut, Bupati Klungkung Dorong Nelayan Ikut Muscab HNSI

Jum'at, 18 Oktober 2019 - 14:28 WIB
Gali Potensi Laut, Bupati...
Gali Potensi Laut, Bupati Klungkung Dorong Nelayan Ikut Muscab HNSI
A A A
SEMARAPURA - Bupati Klungkung I Nyoman Suwirta didampingi Kepala Dinas Ketahanan Pangan dan Perikanan Kabupaten Klungkung I Wayan Durma menerima audiensi Himpunan Nelayan Seluruh Indonesia (HNSI) Provinsi Bali, Jumat (18/10/2019).

Menurut Ketua HNSI Provinsi Bali I Nengah Manu Mudita, HNSI merupakan organisasi sosial kemasyarakatan di bidang Kelautan. Di Provinsi Bali, HNSI sudah berkiprah memperjuangkan kelembagaan nelayan tradisional berbasis kearifan lokal di Bali yang berada di pesisir.

HNSI Bali berkeinginan untuk mengadakan musyawarah cabang di Kabupaten Klungkung dengan tujuan untuk lebih memperkuat HNSI Cabang Klungkung. HNSI Bali ingin membuat kepengurusan baru dan membantu Pemkab Klungkung dalam menggali potensi yang dimiliki Kabupaten Klungkung di bidang kelautan.

Bupati Suwirta menyambut baik kegiatan tersebut. Menurutnya, Pemkab Klungkung akan selalu mendukung kegiatan HNSI, termasuk muscab yang nanti akan diadakan di Kabupaten Klungkung.

Bupati Suwirta menugaskan Dinas Ketahanan Pangan dan Perikanan Kabupaten Klungkung agar dalam pelaksanaan Muscab nanti dapat diikuti oleh semua nelayan di Kabupaten Klungkung.
(akn)
Copyright © 2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
berita/ rendering in 0.8704 seconds (0.1#10.140)