Bamsoet Mundur, Menyejukkan Kader Golkar

Senin, 07 Oktober 2019 - 02:02 WIB
Bamsoet Mundur, Menyejukkan...
Bamsoet Mundur, Menyejukkan Kader Golkar
A A A
YOGYAKARTA - Bambang Soesatyo (Bamsoet) akhirnya mundur dalam bursa Calon Ketua Golkar. Kondisi ini dinilai menyejukkan kader bawah partai Golkar.

Ketua Koordinator Bidang Hankam DPP Partai Golkar, Happy Bone Zulkarnain mengatakan, langkah yang dilakukan Bamsoet merupakan political wisdom dari kader-kader terbaik partai Golkar. Hal ini didasari ketika melihat suasana politik nasional yang agak panas menjelang musyawarah nasional.

"Ini menjadi langkah bagus dan menyejukkan kader. Karena semestinya memberikan kesejukan di tengah-tengah suasana yang agak panas," ungkapnya kepada wartawan saat silaturahmi di markas Gandung Pardiman Center (GPC) di Imogiri, Bantul, Minggu (6/9/2019).

Para kader lanjutnya memberikan acungan jempol kepada Bamsoet yang secara ikhlas memberikan dukungan kepada Airlangga Hartarto. Dengan demikian ,Munas bisa berjalan dengan damai dan sejuk.”Insyaallah pak Airlangga terpilih menjadi Ketua Umum DPP Partai Golkar," imbuh Bone.

Dengan mundurnya Bamsoet dari peta persaingan Ketum Golkar, maka saat ini hanya ada satu Caketum saja dalam Munas. Terlebih, sebagian besar DPD Golkar telah mendeklarasikan dukungan terhadap Airlangga Hartarto.

"Semua memberikan apresiasi positif atas keikhlasan Bamsoet untuk memberikan dukungan. Sekarang sudah satu visi dan misi, tidak ada persoalan yang dipersaingkan lagi," katanya.

Sementara politisi Golkar DIY, Gandung Pardiman juga menyambut baik langkah yang diambil oleh Bamsoet. Hal ini membuktikan kepada rakyat bahwa Partai Golkar tetap solid dalam mencapai tujuan Partai.

"Pak Bambang mendukung sepenuhnya untuk pak Airlangga menjadi Ketum lagi dalam periode berikutnya. Dan di bawah kepemimpinan pak Airlangga, kita yakin tahun 2024 Golkar akan menang baik di pilpres maupun pileg," ucap Gandung.
(wib)
Berita Terkait
Wow! Selama Lebaran...
Wow! Selama Lebaran Penduduk DIY Tambah 1,5 Juta Jiwa, Pemasukan Rp2 Trilun
Mulai Hari ini Kepala...
Mulai Hari ini Kepala Desa di Gunungkidul Resmi Disebut Lurah Desa
Kampanye Akbar di Kulonprogo,...
Kampanye Akbar di Kulonprogo, Ganjar Pranowo Bangga Jadi Bagian Keistimewaan DIY
13 Maret Cikal Bakal...
13 Maret Cikal Bakal Hari Jadi Daerah Istimewa Yogyakarta, Ini Alasannya
Asmindo Emoh DIY Provinsi...
Asmindo Emoh DIY Provinsi Termiskin di Pulau Jawa
Golkar Partai Egaliter,...
Golkar Partai Egaliter, Tak Ada Istilah Pemecatan Kader
Berita Terkini
Kisah Kutukan Pemuda...
Kisah Kutukan Pemuda Buruk Rupa usai Gagal Nikahi Ken Dedes Bunga Desa Tumapel
24 menit yang lalu
Gelar Festival ke-8,...
Gelar Festival ke-8, Kampung Budaya Polowijen Jadi Episentrum Seni Budaya Topeng Malang
33 menit yang lalu
Banyak Inovasi Pelayanan,...
Banyak Inovasi Pelayanan, Kapolresta Sidoarjo Christian Tobing Raih PWI Jatim Award
43 menit yang lalu
Diskusi Ngojak Soal...
Diskusi Ngojak Soal Air Bersih, DPRD Jakarta: Kenaikan Tarif PAM Jaya Masih Logis
8 jam yang lalu
Otak Penculikan Santri...
Otak Penculikan Santri di Pasuruan Ditangkap, 2 Pelaku Masih Buron
8 jam yang lalu
Gerakan Dapur Indonesia...
Gerakan Dapur Indonesia Temui Gubernur Lampung Bahas Program MBG
9 jam yang lalu
Infografis
Serahkan Kendali ke...
Serahkan Kendali ke Uni Eropa, Israel Mundur dari Perlintasan Rafah
Copyright ©2025 SINDOnews.com All Rights Reserved