PKS Apresiasi Program Pemprov DKI Berangkatkan Marbot Umroh ke Mekkah

Sabtu, 05 Oktober 2019 - 11:00 WIB
PKS Apresiasi Program...
PKS Apresiasi Program Pemprov DKI Berangkatkan Marbot Umroh ke Mekkah
A A A
JAKARTA - Anggota DPRD DKI Jakarta dari Fraksi PKS, Solikhah mengapresiasi dan berharap, program Gubernur DKI Jakarta, Anies Baswedan memberangkatkan umroh marbot masjid dan majelis taklim dapat terus dilaksanakan.

Wanita yang akrab disapa Lilik itu menjelaskan, sebagai partai pengusung gubernur, PKS berharap program ini dapat terus dilaksanakan dengan baik. “Karena ini salah satu program keumatan yang diperjuangkan oleh PKS bersama komponen umat lainnya,” kata Solikhah kepada wartawan, Sabtu (5/10/2019).

Solikhah melanjutkan, dirinya juga bangga dan bersyukur karena janji-janji gubernur pada saat kampanye, sebagian bisa ditunaikan. “Membahagiakan warganya melalui peningkatan hal yang relijius, karena itu merupakan hal yang mendasar,” ucap Solikhah kembali.

Menurut wanita yang juga seorang pemerhati pendidikan dan keluarga ini menambahkan, di dalam lagu Indonesia Raya, dimulai dari bangunlah jiwanya baru bangunlah badannya.

“Inilah salah bukti bahwa gubernur kita sangat memperhatikan bagaimana mengapresiasi warganya dan meningkatkan ruhaninya,” terangnya.

Ia mengatakan, ketika umroh itu sudah dilaksanakan yang diberikan kepada 267 marbot masjid dan 150 majelis taklim serta 15 pendamping se-DKI Jakarta ini, berharap adanya peningkatan secara signifikan ruhani dan pelayanannya kepada umat, sehingga para marbot masjid dan majelis taklim punya tanggung jawab terhadap umat bisa lebih baik.

Sebelumnya diberitakan, Gubernur Provinsi DKI Jakarta, Anies Baswedan, melepas keberangkatan 267 Marbot Masjid dan 150 pengurus Majelis Taklim, serta 15 petugas pendamping untuk melaksanakan ibadah Umrah ke Tanah Suci dengan total 432 orang.

Program yang telah berlangsung selama 5 tahun ini akan dilaksanakan sepanjang bulan Oktober-November 2019 dengan pembiayaan APBD Provinsi DKI Jakarta.
(ysw)
Berita Terkait
Anies Lantik 12 Pejabat...
Anies Lantik 12 Pejabat Tinggi di Pemprov DKI
Anies Ganti 2 Wali Kota...
Anies Ganti 2 Wali Kota dan 5 Pejabat Pemprov DKI, Berikut Nama-namanya
Dua Wajah Anies di Pusaran...
Dua Wajah Anies di Pusaran Reklamasi
Anies Baswedan Dapat...
Anies Baswedan Dapat Penghargaan Lagi, Pemprov DKI Raih Top Digital Awards 2020
Berhasil Dapat WTP Selama...
Berhasil Dapat WTP Selama Pimpin Jakarta, Anies Apresiasi Jajarannya
Gubernur Anies Dikabarkan...
Gubernur Anies Dikabarkan Sakit Parah, Begini Kata Wakilnya Riza Patria
Berita Terkini
Wali Kota Jaksel Dukung...
Wali Kota Jaksel Dukung Program Mainstreaming HAM untuk ASN dan Masyarakat
5 menit yang lalu
JEC Luncurkan Matapedia...
JEC Luncurkan Matapedia Ensiklopedia Digital Pertama di Indonesia
22 menit yang lalu
Resmi Pimpin Partai...
Resmi Pimpin Partai Perindo Maluku, Welhelm Daniel Kurnala Targetkan 1 Fraksi di Pileg 2029
37 menit yang lalu
Pemkot Kediri Meralat...
Pemkot Kediri Meralat Jabatan Kaesang Pangarep, Ini Alasannya
55 menit yang lalu
Cuaca Buruk, 3 Pesawat...
Cuaca Buruk, 3 Pesawat Lion Air -Batik Air Tujuan Soekarna-Hatta Dialihkan ke Kertajati
1 jam yang lalu
Kemenpar dan Universitas...
Kemenpar dan Universitas LIA Sinergi Tingkatkan SDM Pariwisata
1 jam yang lalu
Infografis
Indonesia Ingin Gabung...
Indonesia Ingin Gabung Proyek Jet Tempur Generasi Ke-5 Turki
Copyright ©2025 SINDOnews.com All Rights Reserved